2-in-1 notebookKomputerNews

NEXSTGO Umumkan AVITA MAGUS, Laptop 2-in-1 4 Jutaan Rupiah dengan Layar 12.2 Inci

Mengusung tema Color Up Your Life, NEXSTGO, mengumumkan kehadiran laptop 2-in-1 pertamanya yakni AVITA MAGUS. Laptop 2-in-1 yang dibanderol dengan harga terjangkau ini hadir untuk membidik segmen anak muda yang aktif dan kreatif di Indonesia.

AVITA MAGUS 2

“Dengan AVITA MAGUS 12.2″, pengguna dapat dengan mudah memenuhi kebutuhan komputasinya dengan penuh semangat, baik ketika mengakses hiburan, maupun ketika menuntaskan tugas sekolah, kuliah, atau kegiatan komputasi keseharian. Desainnya yang menarik, menjadikan aktivitas komputasi kalangan muda generasi digital dapat dilakukan dengan tetap penuh gaya,” ujar Elia Sera, Country Manager Indonesia, NEXSTGO.

Konsep 2-in-1 dengan layar IPS 12.2 inci

AVITA MAGUS 4 Satu keunggulan yang ditawarkan AVITA MAGUS adalah ukuran layarnya yang besar. Laptop 2-in-1 ini hadir dengan layar sentuh IPS 12.2 inci yang resolusinya Full HD 1920 x 1200 pixel. Untuk mengubah fungsi laptop menjadi tablet atau sebaliknya pengguna pun hanya perlu melepas pasang keyboardnya yang bisa dilakukan dengan cepat dan mudah.

Cukup untuk produktivitas sehari-hari

AVITA MAGUS 1 Untuk spesifikasinya, AVITA MAGUS diotaki prosesor Intel Celeron N3350, RAM 4GB, dan dilengkapi 64GB eMMC. Untuk menambah ruang penyimpanan, AVITA MAGUS bisa dipasang dengan kartu memori microSD yang mendukung microSD hingga kapasitas 128GB. Dengan spesifikasinya tersebut AVITA MAGUS masih bisa diandalkan untuk mendukung produktivitas sehari-hari dari mengolah dokumen hingga menikmati konten multimedia. Sementara di sektor konektivitas, perangkat ini membawa 1 port USB 3.0, 1 port Mini-HDMI, WiFi, Bluetooth dan jack audio.

AVITA MAGUS 3

AVITA MAGUS saat ini sudah tersedia offial shop AVITA di Shopee, Lazada, Blibli.com, Tokopedia, JD.ID dan toko-toko komputer di seluruh Indonesia dengan harga jual Rp4.499.000. Sesuai tema Color Up Your Life yang diusungnya, AVITA MAGUS hadir dengan 4 pilihan warna yaitu Steel Blue, Charcoal Grey, Seashell Pink, dan Pastel Violet.

Artikel terkait

Back to top button