KomputerLaptopNews

Acer TravelMate X514-51: Hadir Dengan Material Bodi Magnesium, Bobot Kurang dari 1 Kg

Para pabrikan komputasi saat ini tengah berlomba-lomba menghadirkan laptop kelas bisnis yang tipis dan ringan. Tidak ketinggalan Acer yang baru saja merilis TravelMate X514-51.

Acer TravelMate X514 51 1

Bobot kurang 1 Kg

Dengan membawa layar sentuh IPS berukuran 14 inci yang resolusinya Full HD 1920 x 1080 pixel, Acer TravelMate X514-51 bisa hadir dengan bobot yang kurang dari 1 Kg.

Tepatnya, bobot laptop ini hanya 980 gram dengan ketebalan bodi hanya sekitar 15mm. Sangat tipis dan ringan untuk menujang para pebisnis yang mobilitasnya tinggi.

Rahasia bobotnya yang ringan ada di material bodi yang diusungnya. Menurut Acer, Acer TravelMate X514-51 hadir dengan material magnesium-lithium dan magnesium-alloy untuk sasisnya.

Acer juga memangkas dimensi bingkai layarnya. Dengan bingkai layar yang hanya setebal 9mm maka rasio layar ke bodinya bisa dimaksimalkan untuk menjaga agar dimensi bodinya tetap ringkas.

Spesifikasi beragam

Untuk menyesuaikan kebutuhan pengguna Acer TravelMate X514-51 hadir dengan beragam pilihan spesifikasi. Pilihan prosesornya tersedia hingga opsi Intel Core i7-8565U, RAM hingga 16GB dan membawa ruang penyimpanan SSD dengan pilihan kapasitas hingga 51GB.

Acer TravelMate X514 51 2

Untuk fitur lain, laptop ini juga telah dilengkapi dengan keyboard backlit, touchpad yang diperkuat lapisan Corning Gorilla Glass, punya sensor sidik jari sebagai pengaman di tombol power, dan dilengkap port konektivitas USB Type-C.

Acer TravelMate X514-51 akan tersedia di pasaran Amerika bulan Juni 2019. Harga jualnya mulai dari US$1100 dengan masa garansi Internasional selama 1 tahun yang berlaku di lebih dari 30 negara.

Artikel terkait

Back to top button