Quantcast
KomputerLaptopNews

[Computex 2018] MSI PS42: Laptop Ramping dengan Kartu Grafis Diskrit Nvidia GeForce MX150

Bodinya hanya setebal 5,7mm dengan bobot sekitar 1,17Kg

Computex 2018 dimanfaatkan MSI untuk memperkenalkan laptop terbarunya MSI PS42. Laptop yang masuk di kategori tipis dan ringan ini tampil menawan dengan bodinya yang langsing dan performa yang bertenaga.

MSI PS42 1

Layar nyaris tanpa bingkai

MSI PS42 hadir dengan bodi alumunium yang hanya setebal 5,7mm. Bobotnya juga sangat ringan yakni hanya sekitar 1,17 Kg.

Seperti kebanyakan laptop kekinian, MSI PS42 juga membawa layar 14 inci dengan bingkai layar yang sangat tipis. Layarnya tersebut mengusung teknologi panel IPS yang resolusinya Full HD 1920 x 1080 pixel. Imbas dari bingkai layarnya yang sangat tipis ini MSI menempatkan webcam di bagian bawah layarnya.

Performa bertenaga

MSI PS42 ditenagai dengan prosesor Intel Core generasi kedelapan dengan opsi hingga Intel Core i7. Sistem laptop ini mendukung RAM hingga 16GB dan tersedia slot M.2 SSD. Jika membutuhkan performa grafis yang lebih bertenaga, MSI juga menyediakan MSI PS42 dengan dukungan kartu grafis Nvidia GeForce MX150. Untuk baterainya MSI PS42 diklaim bisa digunakan hingga sekitar 10 jam. Cukup mumpuni untuk pengguna yang sering bekerja di luar ruangan.

MSI PS42 2

Sebagai pelengkapnya, MSI PS42 turut dilengkapi dengan keyboard backlit, sensor sidik jari, 2 port USB 3.1 Type A, 2 port USB 3.1 Type-C, HDMI dan slot microSD.

Meski sudah memulai debutnya di Computex 2018, MSI masih belum membocorkan lebih lanjut harganya dan kapan laptop ini akan tersedia di pasaran.

Back to top button