Quantcast
KomputerLaptopNewsUltraportable

Asus Luncurkan ZenBook UX430, Ultrabook Tipis dengan GeForce MX150 dan Layar NanoEdge

Asus meluncurkan sebuah perangkat laptop tipis baru di seri ZenBook yaitu ZenBook UX430. Memiliki bodi yang ringkas, laptop ini memiliki layar 14 inci di dalam rangka bodi 13 inci.

asus zenbook ux430 1

Desain ringkas pada Asus ZenBook UX430 ini didapatkan dari bezel layar yang sangat tipis. Dengan desain bezel NanoEdge, maka laptop ini dapat memiliki layar 14 inci dengan bodi yang kira-kira sama dengan laptop berukuran 13 inci. Layarnya sendiri merupakan panel IPS dengan resolusi Full HD yang juga mendukung color gamut sRGB 100%.

Asus ZenBook UX430 menggunakan prosesor Intel generasi 8 Core i7 8550U dengan RAM DDR4 16GB untuk menghasilkan performa yang tinggi. Performa grafisnya juga ditunjang oleh Nvidia GeForce MX150 2GB yang menjadikan laptop ini bukan hanya cocok untuk bekerja, tapi juga bisa digunakan untuk bermain game. Kemudian untuk penyimpanannya laptop ini menggunakan SSD M.2 berkapasitas 512GB.

asus zenbook ux430 2

Untuk memenuhi kebutuhan saat sedang bekerja di perjalanan, Asus ZenBook UX430 memiliki baterai yang berkapasitas besar. Baterai ini dapat membuat laptop bertahan hingga 9 jam. Baterainya juga merupakan jenis polimer yang diklaim lebih awet dibandingkan baterai standar.

Asus ZenBook UX430 juga telah dilengkapi dengan sistem operasi Windows 10 sebagai standar. Laptop ini dijual dengan harga Rp18.299.000 dan memiliki garansi global selama 2 tahun.

[table] Spesifikasi;”Asus ZenBook UX430″
Prosesor;”Intel Core i7 8550U”
RAM;”DDR4 16GB”
Penyimpanan;”SSD M.2 512GB”
Kartu grafis;”Nvidia GeForce MX150 2GB”
Layar;”14 inci Full HD”
Dimensi;”329x210x12,9mm”
Berat;”1,3kg”
[/table]
Back to top button