Quantcast
Mobile GadgetNewsTablet Android

[MWC 2018] Huawei MediaPad M5: Andalkan Layar 2K dan OS Android Oreo 8.0

Tersedia 3 varian, khusus versi Pro telah dilengkapi pena stylus Huawei M-Pen

Meski pasar tablet PC berbasis Android kurang bergairah di tahun 2017, Huawei percaya tablet PC Android masih belum sepi peminat. Setidaknya ini dibuktikan lewat Huawei MediaPad M5 yang diumumkan Huawei di ajang MWC 2018.

huawei mediapad m5 1
Huawei MediaPad M5 8 .4 inci

Tersedia 3 varian

Huawei MediaPad M5 tersedia dalam 3 pilihan model. Diantaranya Huawei MediaPad M5 8.4 inci, Huawei MediaPad M5 10.8 inci, dan Huawei MediaPad M5 10 Pro.

Ketiga tablet ini hadir dengan mengusung panel layar IPS yang resolusinya 2560 x 1600 pixel. Spesifikasinya pun sama yakni dengan mengandalkan prosesor octa core Kirin 960, RAM 4GB dan memori internal dengan pilihan kapasitas 32GB, 64GB dan 128GB. Jika kurang ruang penyimpanannya masih bisa diperluas lewat slot microSD yang mendukung kartu memori SD hingga 256GB.

Huawei MediaPad M5 10 inci 1
Huawei MediaPad M5 10 inci

Sebagai tambahan, ketiga tablet yang menjalankan OS Android Oreo 8.0 ini juga telah membawa kamera depan 8 megapixel, kamera belakang 13 megapixel, mendukung 4G LTE opsional, dan dilengkapi sensor sidik jari yang berguna sebagai pengaman.

Untuk baterainya, MediaPad M5 10 inci ditenagai baterai 7,500 mAh yang menawarkan waktu guna hingga sekitar 10 jam. Sementara yang berukuran 8.4 inci baterainya 5,100 mAh dengan waktu guna hingga sekitar 11 jam.

Tantang iPad Pro

Huawei MediaPad M5 PRo 1
Yang paling menarik dari ketiga varian MediaPad M5 adalah MediaPad M5 Pro. Untuk menantang iPad Pro yang dilengkapi dengan pena stylus Apple Pencil, MediaPad M5 Pro turut dilengkapi pena stylus bernama Huawei M-Pen yang menawarkan tingkat sensitivitas hingga 4096 tekanan. Tidak hanya itu saja , versi Pro ini juga mendukung penggunaan keyboard yang bisa dilepas pasang untuk menunjang produktivitas Anda.

Huawei MediaPad M5 akan mulai dijual bulan Maret 2018 di pasaran Eropa. Harga jualnya mulai dari 349 Euro atau sekitar 5,8 juta Rupiah untuk model 8.4 inci dan 399 Euro atau sekitar 6,7 juta Rupiah untuk yang model 10.8 inci.

Back to top button