Samsung Rilis Gear S3 Frontier TUMI Special Edition
Samsung baru-baru berkolaborasi dengan TUMI untuk menghadirkan edisi spesial dari jam tangan pintar andalannya, Gear S3 Frontier. Dibanding versi standarnya, ada beberapa perbedaan yang membuat smartwatch ini layak dilirik.
Watch band khusus dari Italia
Salah satu perbedaan yang paling terlihat jelas adalah watch band-nya. Gear S3 Frontier TUMI Special Edition menggunakan bahan canvas dari Italia yang didesain langsung oleh TUMI. Warna abu-abu gelap sangat cocok bersandingan dengan bodi dari jamnya.
Yang lebih menarik, Samsung dan TUMI juga menyediakan watchface TUMI secara preloaded. Artinya, pengguna bisa langsung mencoba tampilan watch face tersebut langsung tanpa harus mengunduhnya terlebih dahulu.
Selain dua perbedaan di atas, Samsung Gear S3 Frontier TUMI Special Edition adalah perangkat dengan fitur dan spesifikasi yang sama dengan versi standarnya.
Harga lebih mahal
Walaupun canvas bukan termasuk material yang elegan dan premium, edisi spesial ini tetap dibanderol lebih mahal dibanding versi standarnya. Gear S3 Frontier Tumi Special Edition dijual dengan harga US$449 atau sekitar 6 juta rupiah. Perlu diketahui pula bahwa edisi spesial ini tidak mendukung koneksi LTE.
Untuk saat ini, Samsung Gear S3 Frontier TUMI Special Edition baru tersedia secara online melalui Best Buy. Belum ada informasi apakah edisi tersebut akan dirilis di negara-negara lainnya atau tidak.