Audio VideoMobile GadgetNews

Fender Monterey dan Newport: Duo Speaker Bluetooth Bergaya Ampli Gitar Retro

Populer dengan produk gitar dan amplinya, Fender, menambah lini produknya dengan mengumumkan speaker Bluetooth yakni Fender Monterey dan Newport.

Fender newport dan Monterey 1

2 speaker Bluetooth ini memiliki dimensi yang berbeda. Fender Monterey yang berukuran lebih besar hadir dengan bodi berbahan kayu. Produksi suaranya mengandalkan 2 woofer 5.12 inci dan 2 tweeter berukuran 1 inci dengan total output suara 120W. Untuk asupan tenaganya speaker ini harus terpasang ke colokan listrik.

Sementara Fender Newport yang lebih kecil hadir dengan 2 woofer dan 1 tweeter dengan total output suara 30W. Newport juga telah dilengkapi dengan baterai isi ulang yang bisa digunakan hingga sekitar 12 jam.

Satu hal yang sangat istimewa dari kedua speaker ini adalah desainnya. Fender Monterey dan Newport meminjam desain ampli klasik Fender 68 Custom, lengkap dengan knop, tombol, grill dan label Fender yang sama.

Jika berminat keduanya saat ini sudah bisa dipesan melalui toko online Fender. Fender Monterey dijual dengan harga US$349.99 dan Fender Newport harganya US$199.99.

Artikel terkait

Back to top button