Quantcast
AudioHome GadgetNews

Audeze LCDi4: In-Ear Headphone dengan Teknologi Planar untuk Audiophile

Konsisten dengan teknologi planar magnetik di lini headphone, Audeze, menambah portfolio audio portabel miliknya dengan meluncurkan in-ear headphone berteknologi planar yang diberi nama Audeze LCDi4.

audeze LCDi4 1

Tampilannya yang futuristik dengan rancangan desain ala TIE Fighter merupakan buah karya dari BMW Group Company. Setiap pasang headphone ini juga sangat istimewa karena dibuat secara handmade di fasilitas produksi Audeze yang berlokasi di California.

Untuk produksi suaranya Audeze LCDi4 tetap mengandalkan teknologi driver planar magnetik. Rancangannya juga masih mempertahankan diafragma super tipis namun dengan dimensi yang berhasil disusutkan dari versi headphonenya LCD-4.

Audeze LCDi4 diklaim mampu menghasilkan suara yang sangat akurat. Nilai distorsinya kurang dari 0.2 persen, meski di volume suara tinggi sekalipun. Staging suaranya juga sangat luas dan jika Anda ingin mengoptimalkan produksi suaranya penggunaan Amp tambahan juga tetap sangat disarankan. Singkatnya, Audeze LCDi4 ini bisa dibilang adalah versi mini dari headphone jagoannya LCD-4 yang dijual dengan harga US$4000.

Menyasar segmen Audiophile, LCDi4 memang dibanderol dengan harga yang premium. Jika berminat headphone ini bisa ditebus dengan merogoh kocek US$2495.

Back to top button