Quantcast
2-in-1 notebookKomputerLaptopNews

[CES 2017] HP Spectre x360 2017: Andalkan Layar 15 Inci 4K dengan Bezel Tipis dan Prosesor Intel Kaby Lake

Melalui ajang CES 2017, HP meluncurkan versi terbaru dari laptop andalannya, Spectre x360. Masih mengandalkan spesifikasi kelas atas seperti versi tahun lalu, HP Spectre x360 juga hadir dengan beberapa perubahan.

Bezel lebih tipis, layar 4K

HP Spectre X360 2017

Konsep sebagai perangkat multi-mode yang bisa digunakan dalam mode Laptop, Tablet, Stand, dan Tent tetap menjadi penawaran utama. Ini dimungkinkan berkat engsel fleksibel yang membuat layarnya bisa dilipat hingga 360 derajat.

Tapi tidak seperti pendahulunya, kali ini HP menawarkan Spectre x360 berlayar sentuh 15,6 inci hanya dalam pilihan resolusi 4K. Artinya, pengguna tidak akan lagi menemukan opsi lainnya yang masih menggunakan resolusi Full HD.

Dari segi desain pun HP Spectre x360 nampak sedikit berbeda. Bezelnya kini lebih tipis, terutama di bagian kiri dan kanan layar. Meski begitu, bezel bagian atas tetap tebal karena HP adanya webcam.

HP Spectre X360 2017 2

Perbedaan lainnya bisa ditemukan pada baterai yang kini lebih besar, yakni 79 watt hour. Peningkatan yang lumayan karena di HP Spectre x360 15,6 inci versi 2016, baterainya masih menggunakan 63 watt hour.

Performa didukung Intel Kaby Lake

Peluncuran generasi terbaru dari prosesor Intel, Kaby Lake, membuat HP tertarik membenamkannya di Spectre x360 2017. Di produk demo yang dipamerkan di CES 2017 Las Vegas, HP membawa varian yang dibekali Intel Core i7-7500U, lengkap dengan dukungan GPU 940MX 2 GB GDDR5, SDRAM 16 GB DDR4, dan storage SSD PCIe NVMe M.2 256 GB.

HP Spectre X360 2017 3

Update menarik dari sektor port adalah ketersediaan Thunderbolt 3 yang mendukung transfer data dan daya, serta DisplayPort 1.2. HP Spectre x360 2017 juga menawarkan port USB-C, USB 3.1 Gen 1 Type A, HDMI, serta jack audio combo. Sayangnya, tidak ada SD card reader.

HP berencana melepas Spectre x360 15.6 inci 2017 ke pasaran pada 26 Februari 2017 mendatang. Soal harga, laptop ini dijual mulai dari US$1280 atau sekitar 17,2 juta rupiah.

Back to top button