Quantcast
Mobile GadgetNews

Samsung Siapkan Chipset Exynos 8 Octa 8890, dengan Teknologi SCI

Untuk menyajikan performa lebih bagi perangkat mobile andalannya, Samsung telah mengumumkan kehadiran chipset Exynos 8 Octa 8890. Chipset yang dirancang dengan proses FinFET 14nm seperti Exynos 7420 ini menjanjikan lonjakan kecepatan dan efisiensi daya lebih baik.

samsung exynos octa 8890

Satu hal yang perlu dicatat, Exynos 8 Octa 8890 ini merupakan chipset pertama Samsung dengan inti prosesor (CPU core) yang dirancang khusus di atas arsitektur ARMv8-A 64-bit. Pengaturan big.LITTLE di chipset ini memadukan empat inti prosesor ARMv8 Mongoose dan 4 inti prosesor Cortex-A53. Untuk GPU, Samsung mengandalkan Mali-T880 MP12 yang terdiri dari 12 core. Sama seperti Qualcomm Snapdragon 820, chipset Samsung ini telah ditanami modem LTE Cat. 12/13. Modem terbaru ini menjanjikan kecepatan download hingga 600 Mbps dan upload hingga 150 Mbps.

samsung-exynos-8-octa_w_600

Samsung sendiri mengklaim bahwa chipset ini akan memiliki kecepatan 30% dibandingkan Exynos 7420, berkat teknologi SCI (Samsung Coherent Interconnect). Teknologi ini akan meningkatkan interaksi antara dua kelompok prosesor sehingga lebih efisien. Selain performa, konsumsi dayanya juga lebih efisien hingga 10%.

Chipset baru ini juga mendukung resolusi tampilan hingga 4K UHD (4096 x 2160 pixel) dan WQUXGA (3840 x 2400 pixel). Belum ada informasi produk mana yang akan menggunakannya, tapi diperkirakan Samsung Galaxy S7 akan menjadi kandidat kuat.

Back to top button