Quantcast
Aksesoris Foto & VideoFoto & VideoNews

Lensa NIKKOR AF-S DX 18-300MM F/3.5-6.3G ED VR: Jarak Fokal Serupa, Bobot 30% Lebih Ringan

Umumnya kamera dengan zoom lensa panjang memiliki bobot yang lumayan berat. Akibatnya, pengguna akan repot saat membawanya. Nah, untuk mengatasi problem tersebut, Nikon menambah keluarga lensa zoom miliknya dengan menghadirkan AF-S DX NIKKOR 18-300MM F/3.5-6.3G ED VR.

AF-S DX NIKKOR 18-300MM-1

Para pengguna kamera Nikon mungkin akan heran mengapa lensa ini dihadirkan karena merek yang satu ini telah memiliki lensa 18-300. Lensa baru ini tidak akan menggantikan model 18-300mm yang telah ada di pasaran. Lensa tersebut hanya akan menjadi opsi lain lensa zoom 18-300 dengan bobot 30% lebih ringan.

Lensa AF-S DX NIKKOR 18-300MM F/3.5-6.3G ED VR mengemas 16 elemen optik dalam 12 grup yang terdiri dari 3 elemen lensa Aspherical (AS), dan 3 elemen lensa Extra-low Dispersion (ED). Nikon juga menambahkan fitur Internal Focusing dan teknologi Silent Wave Motor (SWM) yang dirancang untuk menghasilkan kinerja fokus yang cepat, akurat dan tidak berisik.

AF-S DX NIKKOR 18-300MM F/3.5-6.3G ED VR akan segera tersedia di bulan Mei 2014 dengan harga sekitar US$899.95. Berminat?

Back to top button