realme 16 Pro Series 5G resmi diumumkan untuk memanaskan peta persaingan smartphone kelas menengah di awal tahun 2026. Kabar baiknya, realme kembali menghadirkan varian Pro+ setelah absen di generasi sebelumnya.

Spesifikasi realme 16 Pro Series
realme 16 Pro dan realme 16 Pro+ tampil dengan wajah baru. Kali ini, desainnya dipercayakan pada maestro desain kelas dunia asal Jepang, Naoto Fukasawa.

Kedua smartphone ini tampil sangat ramping. Desain keduanya berbeda. Tapi, diperkuat fitur ketahanan terhadap debu dan air yang sama dengan peringkat IP66/68/69/69K.

Rancangan bodi varian Pro lebih kotak dan datar. Ketebalan bodinya hanya sekitar 7,75 mm saja. Sementara, varian Pro+ sisi bodinya dibuat lebih lengkung untuk memberikan sensasi genggaman yang nyaman dan lebih natural. Bodinya sedikit lebih tebal sekitar 8,09mm.

Untuk menonjolkan kesan premium, opsi warna Master Gold yang menjadi warna jagoan dilapisi tambahan material bio silikon organik pertama di Industri. Untuk opsi warna lain, varian Pro tersedia Orchid Purple dan Pebble Grey. Varian Pro+ tersedia Master Grey dan Camellia Pink yang eksklusif tersedia untuk pasar India.
Ciri khas realme 16 Pro Series bisa terlihat pada modul kamera. Keduanya mengusung modul kamera bergaya Deco dengan bingkai kotak yang agak membulat di keempat sudutnya.
Sekilas spesifikasi realme 16 Pro Series:
- Performa kelas menengah. realme 16 Pro ditenagai prosesor MediaTek Dimensity 7300 Max 5G. Varian Pro+ performanya dipercayakan pada prosesor Qualcomm Snapdragon 7 Gen 4.

- Besaran RAM dan ruang penyimpanan tersedia dengan opsi 8GB/128GB dan 12GB/256GB. Cukup disayangkan tidak tersedia konfigurasi dengan ruang penyimpanan 512GB.
- Layar sama. Mengusung panel layar AMOLED 6.79 inci yang resolusinya FHD+, refresh rate 144 Hz, cakupan warna DCI-P3 100%, dan mendukung tingkat kecerahan maksimum 1800 nits.
- Baterai besar. Meski sangat ramping, kedua hape ini membawa baterai Titan dengan kapasitas 7000 mAh. Baterai tersebut mendukung fitur pengisian daya cepat 80 mAh.
- Kamera 200 megapixel. Keduanya membawa konfigurasi kamera berbeda. Tapi, kamera utama keduanya sama. Konfigurasi kamera realme 16 Pro:
- Kamera utama dengan sensor 200 megapixel dan lensa F/1.8
- Kamera ultrawide dengan sensor 8 megapixel dan lensa F/2.2

- Di varian Pro+ kamera periskop kembali hadir menjadi andalan. Konfigurasi kamera realme 16 Pro+:
- Kamera utama dengan sensor 200 megapixel dan lensa F/1.8
- Kamera telefoto dengan sensor 50 megapixel. Kamera ini dilengkapi lensa periskop berkemampuan zoom optikal 3.5x dan diafragma lensa F/2.8. Mendukung hingga 120x Super Zoom.
- Kamera ultra wide 8 megapixel dengan lensa F/2.2. Mendukung fitur makro.
- Ai Edit Genie. Kedua smartphone ini dilengkapi fitur AI Edit Genie untuk bekreasi dengan bantuan AI yang diperkenalkan di realme 15 series. Selain itu, hadir juga Vibe Master Mode yang menawarkan hingga 21 efek tonal dan warna untuk mendukung beragam skenario pemotretan. Untuk membantu mengatur komposisi saat mengambil gambar tersedia fitur AI Framing Master.
Harga realme 16 Pro dan Pro+
Belum ada informasi kapan realme 16 Pro dan Pro+ akan hadir di Indonesia. Kendati demikian, kedua smartphone ini sudah tersedia di pasaran India dengan harga sebagai berikut:
- realme 16 Pro 8GB/128GB US$355 dan 12GB/256GB US$410.
- realme 16 Pro+ 8GB/128GB US$443 dan 12GB/256GB US$500.






![[CES 2026] HP OmniBook 14 Ultra: Laptop Premium Tipis dan Ringan Penantang Apple MacBook Air 13 23 HP OmniBook 14 Ultra](https://www.yangcanggih.com/wp-content/uploads/2026/01/HP-OmniBook-14-Ultra-2-370x247.jpg)
