Kingston Dual Portable SSD: SSD Portabel dengan Konektor Ganda, Pilihan Kapasitas Hingga 2TB

Kingston kembali memperkenalkan solusi ruang penyimpanan portabel. Dual Portable SSD resmi diumumkan dengan menawarkan kepraktisan dan kapasitas yang besar. Ideal untuk para kreator yang bekerja dengan banyak perangkat.

Kingston Dual Portable SSD 1

Spesifikasi Kingston Dual Portable SSD

Sekilas Dual Portable SSD mengingatkan kami dengan desain flashdisk pada umumnya yang dilengkapi dua konektor. Satu konektor USB Type-A dan satu konektor USB-C.  Dengan mengusung kombinasi material bodi metal dan plastik bobotnya juga ringan. Hanya sekitar 13 gram saja. Sangat mudah di bawa bepergian.

Kingston Dual Portable SSD 2

Dengan mengusung dua konektor pengguna bisa dipermudah memindahkan data antar perangkat. Dual Portable SSD kompatibel ke hampir semua perangkat. Mulai dari PC, smartphone dan tablet Android, hingga iPhone dan iPad.

Kingston Dual Portable SSD 3

Dibalik desain bodinya yang ringkas, Dual Portable SSD mengusung teknologi ruang penyimpanan 3D NAND. Kapasitas yang tersedia paling kecil 512GB, 1TB, dan 2TB. Opsi yang menarik mengingat ukuran data seperti file foto dan video resolusi tinggi yang semakin besar. Untuk kecepatan baca tulisnya lumayan cepat. Untuk kecepatan baca bisa hingga 950 MB/detil dan tulis hingga 1050 MB/detik sesuai standar USB 3.2 Gen 2.

Harga Kingston Dual Portable SSD

Jika berminat Kingston Dual Portable SSD sudah tersedia dan dijual dengan harga mulai dari US$97 atau sekitar 1,6 jutaan Rupiah untuk kapasitas 512GB. Kapasitas 1TB US$144 dan US$ 239 untuk kapasitas 2TB.