Huawei Pura 80 Series Hadir di Indonesia, Harga Mulai 14 Jutaan Rupiah

Meramaikan segmen smartphone flagship, Huawei meresmikan kehadiran smartphone Huawei Pura 80 Series. Di seri ini ada dua model yang diumumkan yakni Pura 80 Pro dan Pura 80 Ultra.

Huawei Pura 80 Series

“Setelah 12 tahun inovasi, seri P berevolusi menjadi Pura — sebuah brand yang berani membayangkan dan menetapkan tren baru. Di Huawei, kami terus maju, membuka babak baru di mana inovasi tidak pernah berhenti,” ujar Huiler Fan, CEO Huawei Device Indonesia.

Spesifikasi Huawei Pura 80 Series

Huawei Pura 80 Series 4

Memadukan estetika desain fashion next dan teknologi fotografi terdepan, Pura 80 Series mengedepankan sektor kamera dengan inovasi seperti lensa dual telefoto swithcable pertama di industri dan sensor besar berukuran 1 inci.

Huawei Pura 80 Series launch 3

Teknologi ini memberikan pengguna fleksibilitas saat memotret dengan kemampuan zoom optik 3,7x hingga 9,4x dalam satu modul dengan hasil yang tetap tajam dan detil di setiap tingkat zoom. Berkat ukuran sensor gambar yang besar, kamera Pura 80 Series juga sangat andal di beragam kondisi pencahayaan. Sekalipun di kondisi gelap dan minim cahaya mampu menghasilkan bidikan yang tajam dan minim noise.

Huawei pura 80 Series launch 2

Sementara, teknologi Ultra Chroma hadir untuk memastikan reproduksi warna yang hidup, natural, dan akurat. Pura 80 Series juga mengandalkan Huawei XMAGE Imaging System yang cerdas dalam mengoptimalkan tekstur, warna, dan cahaya. Sistem ini menawarkan fitur Moving Picture yang merekam tiga detik footage untuk membantu pengguna memilih momen terbaik saat berfoto, serta efek AI Multi Exposure yang memberi sentuhan kreatif pada foto.

Huawei Pura 80 Series 6

Kelebihan Huawei Pura 80 Series yang lain ada di desain. Smartphone ini tampil cantik elegan dengan beragam opsi warna premium. Pura 80 Ultra tersedia dalam warna Golden Black dan Prestige Gold, sedangkan Pura 80 Pro hadir dalam varian Glazed Red, Glazed Black, dan Glazed White.

Fitur lain smartphone ini sudah dilengkapi baterai 5170mAh dengan teknologi 100W Wired & 80W Wireless HUAWEI SuperCharge untuk pengisian daya yan glebih cepat.

Huawei Pura 80 Series launch 5

Dari sisi ketahanan, Pura 80 Pro menggunakan 2nd-Gen Kunlun Glass yang lebih tahan jatuh hingga 20 kali lipat. Sementara, Pura 80 Ultra diperkuat 2nd-Gen Crystal Armor Kunlun Glass yang lebih tahan gores hingga 16 kali lipat dan tahan jatuh hingga 25 kali lipat.

Masuk di kelas flagship keduanya juga dilengkapi fitur AI. Seperti misalnya AI Smart Controls Button memberi akses cepat ke kamera, AI Removal untuk menghapus objek yang tidak diinginkan pada foto, AI Messaging untuk melindungi privasi pesan, dan AI Noise Cancellation untuk menjaga kejernihan panggilan suara dan video.

Harga Huawei Pura 80 Series

Selama periode peluncuran yang berlangsung pada 17 September hingga 17 Oktober 2025, Pura 80 Ultra bisa dibeli dengan harga Rp22.999.000 dan Rp14.999.000 untuk Pura 80 Pro.