Kabar baik untuk para pecinta game Counter Strike 2. Pasalnya, AOC mengumumkan monitor gaming Agon Pro CS24A yang tampil menonjol dengan mengusung fitur dan tema Counter Strike 2.

Spesifikasi AOC Agon Pro CS24A
Di sektor desain Agon Pro CS24A tampil dengan desain minimalis dan modern. Bingkai layarnya terlihat sangat ramping. Sementara, bagian kaki peyangga dilapisi warna kuning keemasan dan ditambahkan logo CS2 sebagai identitas.
Agon Pro CS24A mengusung teknologi panel E-Sports TN. Panel layar tersebut berukuran 24.inci dan resolusi Full HD 1920 x 1080 pixel. Untuk mengakomodir pengalaman bermain game dengan aksi-aksi cepat seperti di game Counter Strike refresh rate monitor ini juga sangat cepat. Bisa hingga 610 Hz di mode Overclock dengan waktu respon Gray-to-Gray 0,5 milidetik.

Pengalaman visual di monitor ini juga dipastikan sangat mulus. Bebas blur dan efek tearing. Ini berkat dukungan fitur MBR+ yang berguna untuk meminimalkan blur dan kompatibel dengan teknologi Nvidia G-Sync.
Dirancang khusus untuk game Counter Strike 2 gamer juga bisa menemukan mode CS2. Saat mode ini aktif gamer bisa bermain game CS2 dengan visual yang ditingkatkan, mulus dan input lag yang lebih minim.

Fitur lain tersedia sistem pencahayaan RGB AGON Light FX di bagian belakang, tersedia cantolan untuk headphone, dan sistem manajemen kabel terintegrasi untuk menjaga tampilannya tetap minimalis dan rapih.
Harga AOC Agon Pro CS24A
Agon Pro CS24A rencananya akan tersedia di bulan September 2025 dengan harga US$792 atau sekitar 13 jutaan Rupiah.






