Quantcast
OperatorNewsSmartfren

Harga Rp16.000, Kartu Perdana Smartfren Gaming Berikan Kuota 7 GB dan Diamond Mobile Legends

Smartfren hari ini, Kamis (2/6), memperkenalkan kartu perdana Smartfren Gaming yang ditujukan untuk anak muda penggemar esport. Dengan harga yang cukup ramah kantong, kartu perdana beserta paket baru ini menawarkan beragam benefit mulai dari kuota hingga diamond untuk game Mobile Legends atau FreeFire.

Paket Smartfren Gaming

Smartfren Gaming

Menurut Smartfren, kehadiran kartu perdana dan paket Smartfren Gaming diharapkan membantu anak muda Indonesia mendapatkan layanan internet untuk meningkatkan kemampuannya, sekaligus berkontribusi pada pengembangan cabang olahraga esport.

“Smartfren melihat ada banyak sekali talenta-talenta muda di bidang esports. Bahkan di pekan olah raga SEA Games 2021 lalu, kita melihat anak-anak muda yang bertanding di berbagai nomor kejuaraan esports serta pulang membawa medali emas dan perak. Karena itu sebagai dukungan terhadap talenta-talenta tersebut dan pengembangan ekosistem esports, Smartfren menghadirkan kartu perdana khusus gaming ini,” kata Sukaca Purwokardjono, Deputy CEO Mobility Smartfren.

Kartu perdana Smartfren Gaming sudah bisa didapatkan secara online melalui berbagai e-commerce seperti Tokopedia, Shopee, Bukalapak, dan Lazada, atau secara offline di Indomaret. Dengan harga Rp16.000, pelanggan mendapatkan kartu perdana yang berlaku selama 10 hari.

Pelanggan juga mendapat keuntungan berupa kuota gaming 7 GB, kuota utama 1 GB, dan 12 diamond yang bisa dipilih untuk salah satu game, FreeFire atau Mobile Legends. Kuota game-nya sendiri dapat dipakai untuk mengakses FreeFire, Call of Duty Mobile, Arena of Valor, PUBG Mobile, Mobile Legends, Asphalt, Modern Combat, serta Ludi Games.

Selanjutnya pelanggan dapat mengisi ulang menggunakan paket gaming seharga Rp16.000 dengan masa aktif 7 hari untuk mendapatkan manfaat berupa kuota utama kuota gaming 7 GB, kuota utama 0,5 GB, dan pilihan 50 diamond FreeFire atau 28 diamond Mobile Legends.

Kolaborasi dengan Genesis Dogma dan Infinix

Dalam kesempatan yang sama Smartfren juga mengumumkan kolaborasinya dengan tim esport Genesis Dogma untuk mengadakan turnamen Scouting Ground Free Fire.vMelalui ajang pencarian bakat ini, Smartfren ingin membuka peluang anak-anak muda Indonesia untuk berkompetisi dan naik level menjadi esports pro-player untuk games Free Fire. Infinix juga turut mendukung ajang tersebut dengan menyediakan smartphone gaming terbarunya sebagai hadiah yang bisa dibawa pulang tim pemenang.

Turnamen Scouting Ground Free Fire bisa diikuti siapapun. Caranya cukup buka akun Instagram resmi @GenesisDogma dan klik link di bio, kemudian isi dan kirimkan formulir pendaftaran turnamen yang tersedia di sana. Adapun pendaftaran peserta turnamen tersebut bisa dilakukan pada 5-20 Juni 2022.

Tim pemenang Scouting Ground Free Fire akan mendapatkan total prize pool sebesar Rp30.000.000, smartphone gaming terbaru Infinix Hot 12 dan kontrak eksklusif dengan Genesis Dogma.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button