Quantcast
KomputerAksesoris KomputerNews

Corsair K65 RGB Mini: Keyboard Gaming 60 Persen dengan Switch Cherry MX

Brand yang dikenal dengan deretan produk unggulannya di ranah gaming, Corsair, mengumumkan kehadiran K65 RGB Mini. Keyboard ini mengusung tampilan 60 persen yang hemat ruang dengan tetap mengedepankan beberapa fitur menarik. Seperti apa?

Fitur Corsair K65 RGB Mini

Corsair K65 RGB Mini 1 1

Dengan desain 60 persen, tentunya Corsair K65 RGB Mini tidak memiliki beberapa tombol yang biasanya tersedia pada keyboard full-size. Misalnya tombol panah dan numpad. Meski begitu, gamer tetap bisa mengakses fungsi-fungsi dari tombol tersebut dengan bantuan tombol FN.

Corsair K65 RGB Mini mengandalkan switch Cherry MX Speed yang punya suara khas. Berbeda dengan switch tipe lainnya, Cherry MX Speed sangat ringan saat ditekan dan memiliki travel yang pendek. Kabar baiknya untuk yang tidak suka dengan switch ini, Corsair menawarkan opsi lainnya yaitu Cherry MX Silent dan Red.

Keyboard ini kompatibel dengan software Corsair iCue. Lewat software tersebut gamer bisa mengakses beragam pengaturan. Corsair K65 RGB Mini juga mendukung polling rate hingga 8.000Hz. Cocok untuk pengguna yang gemar mengetik dengan kecepatan tinggi.

Corsair K65 RGB Mini 2 1

Setiap tombol pada Corsair K65 RGB Mini juga sudah dilengkapi lampu RGB. Selain itu, semua tombolnya mudah dibongkar dan Corsair juga menyediakan alat untuk melepasnya di dalam dus penjualan.

Harga Corsair K65 RGB Mini

Corsair K65 RGB Mini merupakan keyboard gaming dengan desain minimalis. Dimensinya yang ramping tentunya ideal untuk gamer dengan meja yang tidak terlalu besar, atau gamer yang butuh keyboard untuk dibawa bepergian. Bagi yang berminat, Corsair K65 RGB Mini dijual dengan harga US$110.

Back to top button