Quantcast
NewsMobile GadgetPilihanSmartphone

5 Fitur OPPO Reno5 yang Cocok untuk Merayakan Imlek dan Valentine 2021

Walaupun dianjurkan untuk tetap di rumah saja, momen kebersamaan yang seru tetap dapat diciptakan dengan bantuan perangkat canggih. Menyambut Imlek dan Valentine yang menyulitkan bagi keluarga untuk berkumpul, keseruan antar anggota keluarga tetap dapat terjaga dengan membagikan konten-konten seru yang unik.

OPPO Reno5 5G

OPPO Reno5 yang hadir di bulan Januari 2021 merupakan contoh produk teknologi mutakhir yang diciptakan untuk menciptakan konten yang keren dengan mudah.  Jadi anggota keluarga dapat memberikan selamat Imlek dalam bentuk video yang menarik, sekaligus tetap mematuhi protokol kesehatan yang diberlakukan.

Ada beberapa fitur yang dimiliki kamera OPPO Reno5 untuk membuat video dan konten seru lainnya, seperti:

1. Dual View Video

Secara singkat, fitur ini akan membuat OPPO Reno5 dapat merekam video dari kamera depan dan kamera belakang secara bersamaan. Anda bisa memilih layout video dari beberapa template, apakah PiP (Picture in Picture) atau Split.

Fitur ini amat cocok bagi pasangan yang sedang makan bersama dan ingin saling mengabadikan momen seru itu hanya dengan satu perangkat. Berikut contoh video dengan Dual View.

VID20210105181148

2. Ultra Steady

Dalam keluarga dengan anggota keluarga yang cukup banyak, mungkin Anda akan sering bergerak saat merekam video. Untuk itu dibutuhkan tangan yang stabil atau aksesori lain agar hasil video tetap mulus dan tidak kabur karena efek guncangan tangan.

OPPO Reno5 telah dilengkapi fitur Ultra Steady yang menyetabilkan video dari efek guncangan tangan sehingga hasil akhir video tetap halus walaupun Anda berjalan atau bergerak cukup cepat saat merekam video. Berikut contoh video dengan Ultra Steady.

ultra steady

3. AI Highlight Video

Tidak semua rumah memiliki pencahayaan yang optimal sehingga kadang hasil video saat di ruangan terlihat gelap dan tidak jelas. Untungnya, OPPO Reno5 punya fitur AI Highlight Video yang dapat mendeteksi kondisi pencahayaan saat merekam video. Hasilnya cukup mengejutkan. Walaupun merekam video di tempat yang gelap, hasil videonya terlihat terang. Berikut perbandingan AI Highlight Video dan mode video biasa.

Normal video mode

AI Highlight Video (Night mode)

Fitur ini juga akan berguna bagi pasangan yang ingin merekam video saat momen romantis seperti candlelight dinner.

4. Mikrofon internal yang mumpuni

Rekaman video yang baik tentunya juga perlu dibarengi rekaman audio yang baik. Dan mikrofon internal OPPO Reno5 ternyata punya kualitas yang baik untuk ponsel di kelas harganya. Apalagi jika kita merekam di dalam rumah yang relatif lebih senyap dibandingkan di luar rumah.

5. Video editing yang dimudahkan

Rekaman video yang bagus akan kurang maksimal jika tidak disunting dengan baik. Untuk itu, OPPO telah menyertakan aplikasi penyunting video yang mudah digunakan yaitu SoLoop.

ColorOS 7 Soloop video editor

Anda hanya perlu memilih file mana saja (bisa video maupun foto) yang ingin disatukan menjadi sebuah karya. Nantinya, Soloop secara cerdas akan menambahkan musik sesuai dengan waktu dan transisi yang ideal. SoLoop juga menyediakan banyak pilihan Smart Template untuk menyesuaikan nuansa video seperti apa yang mereka inginkan. Beragam tools penyuntingan video seperti Trim, menambahkan filter dan subtitle, hingga memilih musik pun ada. Di OPPO Reno5, SoLoop semakin canggih karena telah dilengkapi fitur anyar seperti Auto Generate serta Shoot Like an Influencer with SoLoop Templates.

Promo OPPO Reno5 di bulan Februari 2021

oppo reno5 valentine 2021 promo
Di bulan Februari ini, OPPO memberikan promo 3-in-1 Giftbox selama periode tanggal 8 hingga 14 Februari 2021. Isi gift box ini cukup menarik, yaitu Earphone Bluetooth, Smart Bracelet dan Phone Stand. OPPO Reno5 telah dijual resmi di Indonesia dengan harga Rp4.999.000.

Back to top button