Quantcast
Home GadgetAudioEars In HeavenNewsSMART Home

Polytron PMA 9311: Micro Hi-Fi dengan Koneksi Bluetooth, Harga 600 Ribuan Rupiah

Polytron mengumumkan kehadiran produk terbarunya di ranah audio. Disebut Polytron PMA 9311, multimedia audio dengan harga terjangkau ini mendukung pemutaran konten dari berbagai sumber, mulai dari SD card hingga smartphone. Seperti apa keunggulannya?

Spesifikasi dan fitur Polytron PMA 9311

Polytron PMA 9311

Dalam rilis pers yang diterima Yangcanggih, Jumat (5/2), Polytron menjelaskan bahwa PMA 9311 memiliki pengaturan bass dan treble dari jarak jauh, baik menggunakan remote control maupun smartphone melalui aplikasi Polytron Audio Connect.

Pengguna bisa menikmati koleksi lagunya langsung dari smartphone dengan koneksi Bluetooth. Polytron PMA 9311 juga memiliki port USB, SD Card, aux input, serta radio FM yang dapat menyimpan hingga 40 channel favoritnya. Pengguna pun bisa memberi nama setiap stasiun radio lewat aplikasi.

“PMA 9311 menjadi audio user friendly, yang semakin mudah dioperasikan jarak jauh baik melalui remote maupun aplikasi Polytron Audio Connect, sehingga Anda tidak perlu sengaja beranjak menghampiri speaker saat ingin mengubah pengaturan bass, dan lainnya,” ujar Felita Septian, perwakilan Polytron.

Bagi yang gemar menonton film, Polytron PMA 9311 bisa terhubung menggunakan koneksi kabel RCA dari TV ke line input. Speaker-nya sendiri mengusung konfigurasi 2.1 channel dengan satu speaker utama yang berfungsi sebagai subwoofer dan memiliki power output 30 watt RMS.

Harga Polytron PMA 9311

Polytron PMA 9311 saat ini sudah dipasarkan di Indonesia dengan harga hanya 600 ribuan rupiah saja. Sekadar informasi tambahan, PMA 9311 juga didukung fitur Ambient Light yaitu lampu nuansa dengan tujuh warna antara lain red, purple, blue, cyan, green, yellow, dan white.

Back to top button