NewsEnterpriseKomputerMade for Business

Synology® Memperkenalkan Seri RackStation Terbaru dan Hard Drive HAT5300

Untuk pertama kalinya, Synology Inc. juga memperkenalkan seri hard drive tingkat enterprise, HAT5300, dengan performa tinggi yang dirancang khusus untuk keseluruhan sistem Synology. Selain itu, Synology Inc. juga memperkenalkan generasi terbaru unit RackStation yang mendukung tugas backup, penyimpanan virtualisasi, surveillance, dan solusi bekerja jarak jauh.

Unit RackStation Terbaru untuk Penyimpanan Berperforma Tinggi

Synology RackStation

Unit 2U 12 bay RS3621RPxs dan RS3621xs+, serta 3U 16-bay RS4021xs+ dirancang untuk penggunaan bisnis yang memerlukan penyimpanan dengan performa tinggi. Perangkat baru ini menyediakan platform andal untuk aplikasi data menyeluruh seperti pencadangan skala besar, penyimpanan iSCSI SAN, solusi kolaborasi on-premise, dan penerapan video surveillance.

“Unit seri xs dan xs+ sangat serbaguna, dengan kapasitas tinggi untuk penggunaan UKM dan enterprise. Didukung dengan daya redundansi bawaan dan prosesor Intel® Xeon® membuatnya ideal untuk menangani data penting dalam aplikasi seperti video surveillance skala besar, file server untuk bisnis, tugas pencadangan, software pendukung produktivitas kantor, serta sebagai penyimpanan virtualisasi yang hemat biaya,” ujar Julien Chen, Product Manager di Synology Inc.

 Peningkatan Kinerja yang Substansial

Ketiga unit ini menawarkan peningkatan kinerja yang signifikan dibandingkan dengan unit generasi sebelumnya. RS3621RPxs memberikan IOPS random read 68% lebih tinggi daripada pendahulunya, lalu RS3621xs+ 50% lebih tinggi, dan RS4021xs+ 21% lebih tinggi. Selain itu, RS3621xs+ dan RS4021xs+ masing-masing memiliki dua port 10GbE bawaan untuk menyediakan konektivitas yang lebih cepat.

Dua slot PCIe Gen 3.0 8x yang hadir pada unit baru memungkinkan peningkatan dengan NIC3 10GbE dan/atau SSD cache NVMe yang kompatibel4. RS3621RPxs dan RS3621xs+ dapat diskalakan hingga 36 drive bay, dan RS4021xs+ hingga 40 drive bay menggunakan dua unit ekspansi RX1217(RP) dan drive yang tervalidasi5.

 RS3621RPxsRS3621xs+RS4021xs+
CPU6-core Intel® Xeon®8-core Intel® Xeon®
Memori8 GB ECC DDR4 — Dapat diupgrade hingga 64 GB16 GB ECC DDR4 — Dapat diupgrade hingga 64 GB
Faktor Bentuk2U3U
Internal Drive Bay / Max612/3616/40
Random read IOPS233k288k289k
Random write IOPS117k135k146k
Network Interface4 x Gigabit RJ-452 x 10GbE RJ-45
4 x Gigabit RJ-45
Slot PCIe2 x slot untuk NICs Gen 3.0 8x / Synology M.2 add-in cards
Redundansi Power SupplyYa
Garansi5 tahun

HDD Seri HAT5300 untuk Sistem Synology

Synology HAT5300 HDD

Synology HAT5300, hard drive SATA untuk enterprise, hadir dalam model 16 TB, 12 TB, serta 8 TB dan ditujukan untuk bisnis yang membutuhkan kinerja tinggi dan keandalan maksimum dalam penerapan Synology mereka.

Pengujian validasi untuk HDD seri HAT5300 memastikan interaksi yang lancar dalam sistem Synology dan DiskStation Manager. Seluruh drive dirancang untuk menyediakan penyimpanan berkapasitas tinggi yang stabil untuk sistem penyimpanan Synology, dengan memanfaatkan update firmware otomatis yang disediakan melalui DSM.

 “Hard drive enterprise, HAT5300, sangat ideal untuk data penting bisnis yang membutuhkan kapasitas, keandalan, dan performa yang hemat biaya. Selama pengembangan, kami menguji tiga SKU selama lebih dari 300.000 jam untuk memastikan bahwa mereka dapat memberikan keandalan yang mutlak bagi pengguna kami,” ujar Peggy Weng, Product Manager di Synology Inc

Hard drive HAT5300 memberikan kecepatan transfer data berkelanjutan hingga 274 MB/detik dan dengan mengoptimalkan DSM secara khusus, juga memberikan kecepatan kinerja membaca (read) sekuensial berkelanjutan hingga 23% pada lingkungan multi-user dibandingkan dengan hard drive serupa lainnya8.

Dengan pembaruan firmware otomatis melalui DSM, hard drive HAT5300 selalu mendapatkan keuntungan dari perangkat tambahan firmware terbaru sekaligus mengurangi pekerjaan yang diperlukan oleh admin sistem.

Didukung oleh peringkat MTTF 2,5 juta jam, dukungan beban kerja 550 TB per tahun, dan teknologi cache write persisten untuk meminimalkan kerusakan data jika terjadi kehilangan daya secara mendadak, hard disk seri HAT5300 dirancang untuk lebih unggul dalam lingkungan enterprise 24/7.

 HAT5300-8THAT5300-12THAT5300-16T
AntarmukaSATA 3.5”
Kapasitas8 TB12 TB16 TB
TipeEnterprise
Buffer Cache256 MiB512 MiB
Mean Time to Failure (MTTF)2,500,000 jam
Max. Kecepatan Transfer Berkelanjutan241 MB/dtk260 MB/dtk274 MB/dtk
Garansi5 tahun

Solusi untuk Bisnis

Solusi penyimpanan Synology memungkinkan Anda untuk melindungi workstation dan server Windows dan Linux, file server, serta mesin virtual VMware dan Hyper-V dengan Active Backup for Business. Anda juga dapat membackup Microsoft 365 dengan Active Backup for Microsoft 365 dan akun Google Workspace dengan Active Backup for G Suite.

Untuk mengelola, menyimpan, dan menganalisa video surveillance, Anda dapat mengimplementasikan Surveillance Station pada Synology NAS. Melindungi aset fisik Anda dengan dukungan hingga 90 kamera menggunakan RS3621xs+ dan RS4021xs+ serta 75 kamera dengan RS3621RPxs9.

Sistem Synology menyediakan penyimpanan iSCSI yang canggih dan berverifikasi untuk solusi virtualisasi seperti VMware® vSphere™, Microsoft® Hyper-V®, Citrix® XenServer™, dan OpenStack Cinder.

Pengguna bisnis di seluruh dunia memanfaatkan Synology NAS untuk meningkatkan efisiensi kerja jarak jauh menggunakan Synology Drive untuk membagikan dan menyinkronkan file diberbagai tempat dan Synology Office untuk memungkinkan kolaborasi pada dokumen, spreadsheet, dan slide secara real-time. Synology Chat menyediakan platform pengirim pesan yang aman dan dihosting secara pribadi untuk komunikasi antar tim.

Seri RackStation RS3621RPxs, RS3621xs+, RS4021xs+, dan drive HAT5300 8/12 TB kini tersedia di reseller dan mitra Synology di seluruh Indonesia.

Artikel terkait

Back to top button