Quantcast
Home GadgetMobile GadgetNewsVisual

ViewSonic M1 mini Plus dan M1+_G2: Duo Proyektor Portabel dengan Harga Mulai dari 3 Jutaan Rupiah

ViewSonic mengumumkan kehadiran duo proyektor terbarunya untuk pasar Indonesia, yaitu M1 mini Plus dan M1+_G2. Dijual dengan harga mulai dari 3 jutaan rupiah, kedua perangkat ini dirancang untuk memberikan pengalaman hiburan on-the-go karena desainnya yang portabel alias mudah dibawa ke mana saja.

ViewSonic M1 mini Plus

ViewSonic M1 mini Plus 1

Dalam rilis persnya, dijelaskan bahwa ViewSonic M1 mini Plus mengusung bodi yang amat ringkas dan dibekali baterai bawaan. Dengan begitu, pengguna bisa menyalakan proyektor portabel ini dengan durasi hingga 2,5 jam. Yang lebih menarik, baterai tersebut bisa diisi ulang lewat power bank.

“Tak hanya portabel, kedua proyektor baru kami memiliki baterai tanam jadi tanpa tersambung kabel daya pun mampu menampilkan berjam-jam hiburan,” kata Eko Handoko Wijaya, Country Head Manager ViewSonic Indonesia.

ViewSonic M1 mini Plus memiliki tingkat kecerahan 120 LED lumens dengan resolusi WVGA. Selain itu, proyektor ini didukung koneksi WiFi dan Bluetooth untuk dapat terhubung dengan perangkat lainnya. Dengan begitu, pengguna pun dapat menikmati tayangan dari berbagai aplikasi seperti Netflix dan YouTube.

Agar pengendalian melalui smartphone lebih mudah, ViewSonic tidak lupa menyediakan aplikasi khusus yang disebut vCastSender. Aplikasi tersebut bisa diunduh baik di iOS maupun Android. Soal audio, pengguna disuguhkan speaker JBL yang telah tersedia secara built-in. Bahkan, ViewSonic M1 mini Plus juga dibekali storage sebesar 8 GB untuk menyimpan file seperti video.

ViewSonic M1 mini Plus 2

Bagi yang berminat, ViewSonic M1 mini Plus sudah dijual di Indonesia sejak 16 November 2020 dengan harga Rp3.750.000. Konsumen bisa langsung melakukan pembelian melalui mitra e-commerce resmi ViewSonic, yakni Shopee dan Blibli.

ViewSonic M1+_G2

Selanjutnya ada ViewSonic M1+_G2, proyektor ultra portabel yang juga dibekali baterai bawaan dan memiliki bobot ringan, kurang dari 1 kilogram. ViewSonic mengklaim M1+_G2 cocok digunakan baik di dalam maupun di luar ruangan. Kaki pintarnya mendukung mode 360 derajat dengan mudah, dan juga berfungsi sebagai tutup lensa.

ViewSonic M1 G2

Asyiknya lagi, proyektor dengan cahaya LED hingga 30.000 jam ini mengusung speaker stereo garapan Harman-Kardon. Meski begitu, lewat koneksi Bluetooth pengguna tetap bisa menghubungkannya dengan speaker eksternal. Tersedia pula fungsi Wi-Fi yang memudahkan streaming dan juga casting dari gawai pintar.

Bagi yang berminat, ViewSonic M1+_G2 sudah dijual di Indonesia sejak 16 November 2020 dengan harga Rp6.250.000. Konsumen bisa langsung melakukan pembelian melalui mitra e-commerce resmi ViewSonic, yakni Shopee dan Blibli.

Back to top button