Quantcast
NewsOperatorTelkomsel

Tawarkan Promo Menarik, Telkomsel Siaga 2020 Hadir dengan Tema “Di Rumah Terus Jalankan Kebaikan”

Momen RAFI tahun 2020 ini merupakan momen yang spesial bagi Telkomsel. Selain menjadi bulan penuh berkah,  Telkomsel juga akan merayakan ultan tahun ke-25 pada tanggal 26 Mei. Untuk itu, Telkomsel melalui program tahunan Telkomsel Siaga dengan tema “Di Rumah Terus Jalankan Kebaikan” telah mempersiapkan ragam program yang menarik untuk pelanggan setia agar terus menemani pelanggan dalam menjalankan aktivitas dari rumah selama masa bencana nasional pandemi COVID-19 ini.

telkomsel siaga 2020

Sebagai lanjutan dari program #DiRumahTerusMaju, dengan berkolaborasi bersama sejumlah mitra strategis, Telkomsel menghadirkan berbagai program untuk memudahkan aktivitas pelanggan selama di rumah untuk terus beribadah, berbelanja, bekerja, hingga bersilaturahmi.

Telkomsel juga mendukung ibadah di rumah dengan berkolaborasi dengan berbagai aplikasi ibadah dan juga aplikasi donasi. Diintegrasikan dengan program Telkomsel POIN, sehingga pelanggan dapat berdonasi dengan menukarkan Telkomsel POIN mereka.

Telkomsel juga telah menyiapkan produk yang berisikan paket data, SMS, dan telepon untuk “Ngabuburit” dan “Sahur”. Selain itu, ada juga dukungan agar pelanggan dapat melakukan e-Silaturahmi berupa layanan video conference saat Ramadan dengan nyaman.

Mendukung sistem kerja WFH (work from home) atau remote working, Telkomsel menyedikan layanan CloudX. Ini adalah solusi digital enterprise untuk layanan komunikasi, chatting dan meeting yang dapat diakses melalui tablet, handphone dan desktop. CloudX mampu meningkatkan produktivitas antar karyawan sehingga menghadirkan lingkungan kerja yang progresif dan tetap produktif, di mana pun dan kapan pun.

Kebutuhan hiburan di rumah juga disediakan dengan berbagai promo layanan digital mulai dari MAXstream, Dunia Games, dan Langit Musik. Paket MAXstream ini juga telah menyertakan langganan layanan video streaming terkemuka di Indonesia.

Program Corporate Social Responsibilty (CSR) RAFI Telkomsel 2020

Mengusung tema “Di Rumah Terus Jalankan Kebaikan” di Telkomsel Siaga 2020, Telkomsel ingin terus menebar kebahagiaan pada momen RAFI tahun ini sebagai wujud syukur dan rasa kepedulian kepada masyarakat yang menjalankan ibadah puasa, terutama saat situasi yang penuh tantangan pada darurat nasional COVID-19 ini. Telkomsel menghadirkan sejumlah program corporate social responsibility (CSR), antara lain dengan memberikan berbagai bantuan seperti paket sembako/makanan dan bingkisan lebaran untuk 25.000 anak yatim/duafa dan masyarakat prasejahtera, bantuan paket sembako dan alat kebersihan untuk 250 yayasan/panti asuhan, serta penyemprotan disinfektan dan paket sembako untuk 25 masjid agung di Indonesia.

Selain itu, sebagai bentuk kepedulian terhadap tenaga medis dalam penanganan COVID-19, Telkomsel juga memberikan bantuan alat-alat kesehatan seperti 53.500 unit alat pelindung diri (APD) baik produk lokal maupun impor, 500 infared thermometer (thermogun), 15 ventilator serta 6.000 unit pakaian hazmat full set yang diberikan ke berbagai rumah sakit atau pusat layanan kesehatan. Dalam bidang pendidikan, untuk memastikan akivitas belajar di rumah secara mandiri, Telkomsel juga telah berkolaborasi dengan 137 kampus yang menggelar program e-learning dan empat aplikasi dengan memberikan bebas paket data 30 GB.

 

Back to top button