Huawei Mate 30: Andalkan Kamera SuperSensing Wide 40 Megapixel dan Kirin 990
Dalam sebuah acara di Jerman beberapa hari yang lalu, Huawei memperkenalkan smartphone kelas flagship terbarunya yaitu Mate 30. Sama seperti generasi sebelumnya, Mate 30 masih menjadikan sektor fotografi sebagai nilai jual utama dengan kolaborasinya bersama Leica.
40 megapixel SuperSensing Wide
Huawei Mate 30 hadir dengan layar OLED FullView 6,62 inci Full HD+ dengan aspect ratio 19.5:9, DCI-P3 wide color gamut serta dukungan HDR10. Di bagian atasnya masih ada poni yang ukurannya belum bisa dibilang paling mini dibanding pesaingnya. Sementara di balik layar, Huawei sudah membenamkan sensor sidik jari.
Yang menarik, Huawei Mate 30 dibekali tiga kamera belakang yang terdiri dari 40 megapixel SuperSensing Wide (27mm) f/1.8, 16 megapixel ultra-wide f/2.2, dan 8 megpaixel telephoto f/2.4 lengkap dengan OIS dan kemampuan 3x optical zoom serta 5x hybrid zoom. Untuk digital zoom-nya bisa sampai 30x. Untuk urusan selfie, ada kamera 32 megapixel di depan.
Dari segi performa, Huawei Mate 30 mengandalkan chipset terbaru Kirin 9990 7nm dengan CPU 2x Cortex-A76 Based 2.86 GHz + 2x Cortex-A76 Based 2.09 GHz + 4x Cortex-A55 1.86 GHz, serta GPU Mali-G76MP16. RAM yang dibenamkan sebesar 8 GB, sedangkan memori internalnya 256 GB.
Mate 30 didukung baterai berkapasitas 4.200 mAh. Tidak hanya besar, Huawei juga menjanjikan proses charging cepat dengan teknologi Huawei SuperCharge 40W. Selain itu, pengguna juga bisa memanfaatkan teknologi Wireless Reverse Charge sebagai power bank untuk device lain.
Huawei Mate 30 punya tampilan yang elegan dengan pilihan warna Emerald Green, Space Silver, Cosmic Purple, dan Black. Smartphone dengan sistem operasi EMUI 10 berbasis Android 10 memiliki bodi yang diklaim anti air dengan sertifikasi IP53.
Segera masuk Indonesia?
Huawei Mate 30 dijual dengan harga US$882 atau sekitar 12,4 juta rupiah. Kabar baiknya, smartphone ini kabarnya siap masuk ke Indonesia dalam waktu dekat. Nah, sayangnya, belum ada informasi resmi kapan konsumen di Tanah Air bisa membeli Huawei Mate 30. Tunggu saja update-nya di Yangcanggih.com!