Quantcast
KomputerLaptop GamingNews

HP Omen X 2S: Laptop Gaming dengan Dua Layar dan Prosesor Intel Core i9

HP memperkenalkan jagoan terbarunya dari lini laptop gaming andalannya, Omen. Disebut Omen X 2S, tidak tanggung-tanggung, laptop tersebut hadir dengan dua layar sekaligus.

Layar kedua dengan beragam fungsi

HP Omen X 2S 2

HP Omen X 2S diklaim sebagai laptop gaming pertama dengan layar ganda. Layar utamanya berukuran mengusun panel IPS 15 inci dengan resolusi 1080p dan refresh rate 144 Hz. Ada pula varian dengan layar 4K 240Hz.

Sementara layar keduanya berukuran 6 inci 1080p dan ditanamkan tepat di atas keyboard. Menurut HP, layar kedua tersebut bisa digunakan untuk beragam fungsi, mulai dari streaming video, memutar musik di Spotify, chatting, hingga memantau performa laptop.

Asyiknya lagi, untuk game dengan genre tertentu seperti First-Person Shooter (FPS), gamer bisa menggunakan layar kecil HP Omen X 2S untuk menampilkan maps.

Keputusan HP menyediakan layar kedua ini adalah karena hasil survey mereka menyebutkan bahwa 82 persen gamer menggunakan smartphone untuk mengirim pesan ketika sedang bermain games. Dengan layar 6 inci tersebut, gamer bisa langsung melakukan semua langsung lewat laptop. Meski hadir dengan layar ganda HP Omen X 2S tetap memiliki touchpad sendiri yang posisinya ada tepat di sebelah keyboard.

HP Omen X 2S 1

Janjikan performa super kencang

Beralih ke sektor performa, HP Omen X 2S dipersenjatai prosesor dengan opsi hingga Intel Core i9 generasi ke-9 yang ditemani kartu grafis Nvidia GeForce RTX 2080 Max-Q, RAM hingga 32 GB, serta serta Intel Optane storage.

Dengan spesifikasi yang menggiurkan itu, tidak heran jika gamer harus menyiapkan dana yang besar untuk bisa memiliki laptop ini. HP Omen X 2S dijual dengan harga mulai dari US$2100 atau sekitar 30 jutaan rupiah.

HP berencana melepas Omen X 2S ke pasaran pada Juni 2019 mendatang untuk model dengan layar 144Hz. Sementara model dengan layar 240Hz dijadwalkan baru akan tersedia pada Juli 2019.

Back to top button