[Samsung Forum 2019] Samsung Pamerkan Beragam Inovasi Terbaru dari Kategori TV dan Home Appliance
Bertempat di Resort World Sentosa, Singapura, Samsung menggelar ajang Samsung Forum Asia Tenggara dan Oceania 2019, Senin (25/3). Bagi yang belum tahu, Samsung Forum merupakan acara rutin yang diselenggarakan oleh Samsung untuk memamerkan beragam teknologi dan inovasi terbaru pada produk mereka yang berasal dari kategori TV maupun home appliance.
QLED TV 8K jadi primadona
Sama seperti gelaran Forum sebelumnya, Samsung Forum 2019 kembali memperkenalkan rangkaian produk anyar dari lini QLED TV yang siap dijual ke lebih dari 60 pasar di sepanjang tahun ini.
Dari sederet lini produk terbarunya, salah satu yang yang menjadi primadona adalah QLED TV dengan resolusi 8K, yakni Samsung Q950R. TV ini tersedia dalam beberapa opsi ukuran, yakni mulai dari 65 inci hingga 98 inci.
Selain itu, ada pula jajaran QLED TV 4K dengan seri antara lain Q90R, Q80R, Q70R, dan Q60R yang tersedia dalam ukuran mulai dari 43 inci hingga 82 inci. Menurut Samsung, total ada lebih dari 20 model TV yang menjadi andalan mereka di tahun 2019.
Yang lebih menarik, Samsung juga menawarkan pengalaman hiburan yang lebih mengasyikkan karena Smart TV mereka bakal dibekali aplikasi iTunes Movies dan TV Shows, serta dukungan Apple AirPlay 2.
Bahkan, di 2019, Samsung Smart TV akan mendukung Amazon Alexa dan Google Assistant sehingga pengguna bisa mengendalikannya dengan perintah suara, misalnya saat mematikan TV atau mengatur volume audio.
Sekadar informasi tambahan, Samsung merupakan pemimpin di industri TV selama sekitar 13 tahun. Tidak hanya inovasi dalam hal teknologi, Samsung juga memiliki produk yang mampu menunjang gaya hidup masyarakat modern. Contohnya adalah The Frame dan The Wall yang punya nilai lebih dari segi desain. Ketika sedang tidak digunakan, keduanya dapat menghiasi ruangan dengan berfungsi sebagai frame foto, lukisan, dan sebagainya.
Home appliance yang terkoneksi
Samsung Forum 2019 juga menjadi ajang untuk memamerkan solusi home appliance yang terkoneksi untuk mewujudkan konsep Smart Home. Didukung New Bixby, pengguna dapat mengendalikan dan memantau semua perangkat rumah tangga yang berbasis IoT langsung dengan perintah suara.
Contohnya adalah generasi terbaru dari lemari es Family Hub yang memiliki layar bernama Smart View untuk menampilkan beragam konten untuk berinteraksi dengan penggunanya, seperti menampilkan foto, catatan, mengakses Spotify, dan masih banyak lagi.
Yang paling keren, pengguna juga bisa mengendalikan berbagai perangkat lainnya langsung dari dapur melalui lemari es Family Hub. Dengan begitu, melakukan multitasking pun akan jauh lebih mudah dan praktis.
Ada pula mesin cuci Samsung WW7800M dengan teknologi baru bernama QuickDrive. Menurut Samsung, teknologi ini memungkinkan pengerjaan yang jauh lebih cepat serta lebih hemat daya.
“Di Samsung, kami meyakini inovasi terbaru kami menawarkan lebih dari apa yang dapat kita lihat dan alami. Melalui produk dan fitur baru yang diumumkan hari ini, kami membuka potensi baru dengan membuat hidup konsumen lebih mudah dan lebih terkoneksi,” jelas Steve Lee, President & CEO, Samsung Electronics, Southeast Asia and Oceania.
Beberapa produk dengan inovasi terbaru dari Samsung ini rencananya akan resmi masuk Indonesia. Untuk mengetahui lebih lanjut tentang keunggulan dari masing-masing produk, Yangcanggih.com akan menyajikan artikel terpisah yang akan membahas lebih jauh fitur-fitur canggih yang ditawarkannya.