Quantcast
Mobile GadgetNewsSmartphone

Samsung Galaxy J4 Core: Smartphone 6 Inci Berbasis Android Oreo Go Edition

Samsung kembali meluncurkan smartphone berbasis Android Oreo Go Edition. Setelah Galaxy J2 Core dirilis beberapa waktu yang lalu, kini giliran Galaxy J4 Core yang siap meramaikan pasar smartphone terjangkau.

Layar lebih besar

Samsung Galaxy J4 Core

Jika dibandingkan dengan Galaxy J2 Core, smartphone Android Go terbaru dari Samsung ini menawarkan ukuran layar yang lebih besar, yakni 6 inci. Resolusi layar Galaxy J4 Core juga lebih tinggi, yaitu HD+ alias 720 x 1480 pixel.

Meski layarnya meningkat, Samsung masih menggunakan SoC Exynos 7570 quad-core Cortex-A53 berkecepatan 1.4 GHz. Kapasitas RAM yang dibenamkan juga sama, hanya 1 GB dengan memori internal 16 GB yang bisa diperluas lewat slot microSD hingga 512 GB.

Di sektor fotografi, Galaxy J4 Core mengandalkan kamera belakang 8 megapixel f/2.2 serta kamera depan 5 megapixel f/2.2. Kapasitas baterainya 3.300 mAh, dan dipercaya bisa membuat smartphone ini menyala lebih lama karena hardware yang dimilikinya tidak rakus daya.

Tiga pilihan warna

Samsung berencana menghadirkan Galaxy J4 Core dalam tiga pilihan warna yang menarik, yakni Blue, Beige, dan Black. Sayangnya, belum ada konfirmasi kapan smartphone tersebut akan mulai dijual ke pasaran.

Soal harga pun masih tanda tanya. Namun mengingat Galaxy J2 Core dibanderol di kisaran 1,2 juta rupiah, kemungkinan besar Galaxy J4 Core harus ditebus dengan dana yang sedikit lebih mahal.

Back to top button