Quantcast
Mobile GadgetNewsSmartphone

Masih Andalkan Baterai Besar, Trio Motorola Moto E5 Resmi Diumumkan

Selain mengumumkan kehadiran tiga seri Moto G6, Motorola juga memperkenalkan trio Moto E5. Seperti pendahulunya, anggota baru Moto E-series ini tetap mengandalkan sektor baterai sebagai nilai jual utamanya, serta harga yang terjangkau.

Moto E5

Moto E5

 

Smartphone pertama adalah Moto E5 versi standar. Smartphone dengan baterai 4000 mAh dengan charger 10W ini dibekali layar 5,7 inci HD+, SoC Snapdragon 425, RAM 2 GB, dan memori internal 16 GB.

Sektor fotografinya didukung kamera belakang 13 megapixel f/2.0 dan kamera depan 5 megapixel dengan flash. Dibanderol 150 euro atau sekitar 2,5 juta rupiah, Moto E5 siap dipasarkan di kawasan Asia Pasific, Eropa, dan Amerika Latin.

Moto E5 2

Moto E5 Plus

Jika Moto E5 adalah varian standar, Moto E5 Plus merupakan seri yang paling tinggi. Motorola menawarkan banyak peningkatan, seperti baterai 5000 mAh dengan charger TurboPower 15W, layar 6 inci HD+, serta RAM dan memori internal 3GB/32GB.

Moto E5 Plus

Kamera yang dibenamkan pun berbeda. Di belakang, Moto E5 Plus memiliki sensor 12 megapixel f/2.0 lengkap dengan dukungan PDAF. Sementara untuk selfie, pengguna disajikan kamera depan 8 megapixel. Selebihnya, hardware lain pada Moto E5 Plus kurang lebih sama.

Yang menarik, meski spesifikasinya lebih tinggi di beberapa sektor, harga Moto E5 Plus tidak terpaut terlalu jauh dengan versi standarnya. Pengguna hanya perlu menyiapkan dana 170 euro atau sekitar 2,9 juta rupiah.

Moto E5 Play

Moto E5 Play

Produk yang satu ini ditujukan untuk pengguna yang tidak ingin menenteng smartphone dengan layar terlalu besar. Moto E5 Play mengandalkan layar 5,2 inci 16:9 720p. Cocok untuk pengguna yang gemar memasukkan smartphone ke saku celana.

Tapi karena ukurannya lebih ramping, baterainya pun jauh lebih kecil dibanding dua saudaranya. Moto E5 Play hanya dibekali baterai 2800 mAh saja. Hardware pendukung performanya mirip dengan Moto E5, tapi kamera belakangnya menurun menjadi 8 megapixel f/2.0, dan kamera depannya 5 megapixel.

Khusus untuk Moto E5 Play, Motorola berencana hanya meluncurkannya di pasar Amerika Utara. Sayangnya, belum ada informasi terkait harga.

Back to top button