Quantcast
Mobile GadgetNewsSmartphone

Dibanderol 2,5 Juta, Advan G2 Andalkan Kamera Selfie 16 Megapixel

Advan baru-baru ini menghadirkan jagoan terbarunya untuk bersaing di ranah smartphone Android. Disebut G2, Advan membenamkan beberapa spesifikasi yang cukup menarik di kelas harganya.

Kamera selfie 16 megapixel

Advan G2 2

Advan G2 adalah smartphone berlayar 5,5 inci dengan resolusi Full HD. Performanya didukung SoC MediaTek MT6750T dengan prosesor octa-core, yang ditemani RAM 3 GB. Sementara untuk penyimpanan data, ada memori internal 32 GB.

Fitur utama yang dikedepankan smartphone ini adalah kamera selfie-nya yang mengusung sensor 16 megapixel f/2.0. Menurut Advan, kamera yang didukung Beauty Selfie 5.0 tersebut mampu menghasilkan foto yang terang dan detail.

Beralih ke kamera belakang, pengguna bisa mengandalkan sensor 13 megapixel. Untuk urusan daya, smartphone yang tampil ramping dengan bodi anti cipratan air ini dibekali baterai 3500 mAh.

Face ID

Advan G2 1

Advan kembali menawarkan beberapa fitur yang mendukung sistem keamanan. Salah satunya adalah Face ID yang sesuai namanya berguna untuk membuka kunci hanya dengan mengenali wajah penggunanya.

Tak ketinggalan, sistem keamanan lain seperti sensor sidik jari, Anti-Theft untuk menelusuri keberadaan smartphone yang hilang, serta Super Apps Lock untuk mengunci aplikasi tetap tersedia.

Advan optimis dengan berbagai fitur yang dibenamkan, produk anyarnya ini bisa mendapat respon yang positif. Apalagi, harganya juga cukup terjangkau. Advan G2 dibanderol Rp2.499.000.

Back to top button