Indosat Ooreedo kembali menghadirkan berbagai inovasi digital baru yang diciptakan oleh para pengembang muda berbakat di Indonesia melalui ajang Indosat Ooredoo Wireless Innovation Contest (IWIC) 11. Kompetisi ini pertama kali digelar pada akhir September lalu dan telah menerima lebih dari 3000 karya berupa ide dan aplikasi dari 4 kategori yang dilombakan.
Tak hanya diisi oleh karya-larya buatan pengembang lokal, IWIC 11 juga diikuti oleh sejumlah peserta dari negara lain seperti Vietnam, Korea Selatan, India, Filipina, Singapura, dan juga Kenya. Sejak dimulainya, IWIC 11 telah melalui berbagai tahapan kegiatan seperti roadshow, pelatihan, hackathon, hingga bootcamp. Di tahun ini, terdapat 24 pemenang dari 8 kelas dan 4 kategori yang dilombakan.
Inovasi baru yang dihadirkan pada IWIC 11 ini adalah mulai dibukanya akses komunitas developer ke API Indosat Ooredoo. Ratusan peserta hackathon IWIC 11 telah berhasil meinterasikan aplikasi buatan mereka ke 9 API milik Indosat Ooredoo yang memungkinkan aplikasi tersebut lebih cepat berinteraksi dengan pelanggan.
Joy Wahjudi, Presdir dan CEO Indosat Ooredoo mengatakan, “Melalui IWIC, kami ingin mengajak para generasi muda untuk turut serta mendukung pengembangan ekosistem digital Indonesia melalui karya inovatif mereka sehingga manfaat teknologi digital bisa dirasakan oleh semua orang. Kami berharap IWIC bisa menjadi tempat lahir dan berkembangnya para developer muda Indonesia yang mampu bersaing di kancah global.”