Quantcast
Mobile GadgetNewsWearable

Garmin Forerunner 30, Fitness Tracker Terjangkau dengan GPS dan Heart Rate Monitor

Garmin meluncurkan sebuah perangkat fitness tracker baru yaitu Forerunner 30. Fitness tracker ini mempunyai sejumlah fitur pendukung untuk membantu Anda saat sedang berolahraga dan menjanjikan penggunaan yang sederhana dan mudah.

garmin forerunner 30 1

Garmin Forerunner 30 adalah versi murah dari Forerunner 35. Oleh karena itu, fitness tracker ini memiliki fitur yang lebih sederhana dibandingkan saudaranya. Tapi, Forerunner 30 ini memiliki fitur utama yang tetap lengkap. Perangkat ini memiliki GPS terintegrasi untuk merekam kecepatan dan jarak tempuh saat Anda sedang berlari. Dengan begitu, Anda tetap bisa mencatat aktivitas olahraga Anda tanpa perlu membawa smartphone.

Selain untuk merekam aktivitas Anda saat sedang berolahraga, Garmin Forerunner 30 bisa juga digunakan sebagai sebuah activity tracker. Perangkat ini bisa menghitung langkah, kalori, serta beberapa aktivitas lainnya sehingga Anda bisa mendapatkan kalkulasi aktivitas Anda secara lengkap. Garmin Forerunner 30 dilengkapi dengan teknologi Garmin Move IQ yang bisa secara otomatis mendeteksi jenis aktivitas yang sedang Anda lakukan. Seluruh rekaman aktivitas Anda akan bisa dilihat melalui aplikasi Garmin Connect yang tersedia untuk Android, iOS, dan web.

Untuk meningkatkan akurasinya, Garmin Forerunner 30 dilengkapi dengan heart rate monitor di bagian bawahnya. Selain itu, fitness tracker ini juga dilengkapi dengan kemampuan untuk menampilkan notifikasi lain dari smartphone Anda. Perangkat ini bisa menampilkan notifikasi panggilan telepon dan pesan sehingga Anda bisa melihat notifikasi tanpa perlu mengeluarkan smartphone dari saku atau tas Anda.

Garmin Forerunner 30 akan dijual dengan harga £129,99 atau sekitar 2,3 juta rupiah dan tersedia dalam tiga pilihan warna yaitu turquoise, amethyst, yaitu slate grey. Sayangnya, Garmin Forerunner 30 ini saat ini baru tersedia secara eksklusif di pasaran Eropa, Afrika, dan Timur Tengah.

Back to top button