Quantcast
Aksesoris GadgetAudio VideoEars In HeavenMobile GadgetNews

[IFA 2015] Inilah Tiga Headset Baru Jabra: Sport Pace, Halo Fusion Wireless, & Eclipse

Ajang IFA tahun ini tampaknya cukup dibanjiri earphone dan headphone baru. Termasuk oleh Jabra yang memperkenalkan tiga earphone wireless terbarunya. Beberapa keunggulan yang dikemas tiga produk ini adalah suara yang jernih untuk telpon dan musik, desain keren, serta bobot yang ringan.

jabra sport pace

Jabra Sport Pace
Tersedia mulai akhir Oktober 2015 dalam tiga warna yaitu merah, kuning, dan biru, Sport Pace wireless earbud ini hanya memiliki bobot 21 gram. Hebatnya, Jabra menginformasikan bahwa Sport Pace telah memenuhi standar militer Amerika Serikat dalam hal ketahanan terhadap guncangan, hujan, dan debu.

jabra sport pace red

Pengait telinganya juga telah didesain khusus agar tetap pada tempatnya saat diajak berbagai aktivitas apa pun. Desainnya ini juga dioptimalkan untuk kenyamanan pemakaian. Jabra Sport Pace akan dijual seharga US$99.

Jabra Fusion Wireless
Sedangkan Halo Fusion Wireless lebih berfokus pada kemampuannya menyajikan musik dan telepon tanpa kabel menggunakan koneksi Bluetooth. Seperti Sport Pace, bobotnya juga amat ringan yaitu sekitar 21 gram.

jabra halo fusion

Desainnya juga mengadopsi bentuk kalung sehingga tidak membutuhkan cantolan telinga. Keuntungannya, sebagian pengguna akan merasa lebih nyaman dengan desain seperti ini. Untuk beralih dari mendengarkan musik ke menjawab panggilan telpon, Anda cukup mengetuknya dua kali. Jadi tidak perlu mencari telpon. Earphone ini juga dapat terhubung langsung ke dua perangkat sekaligus, misalnya terkoneksi ke ponsel dan tablet sekaligus.

Menurut Jabra, Halo Fusion Wireless memiliki waktu bicara dan memutar musik hingga 6,5 jam dan waktu standby hingga 19 hari. Harga jualnya nanti diperkirakan akan ada di angka US$60.

Jabra Eclipse
Sedangkan Eclipse hadir dalam bentuk earpiece mungil dengan docking yang berfungsi ganda sebagai portable charger. Walaupun bobotnya amat ringan, sekitar 5,5 gram, Eclipse ternyata memiliki waktu bicara yang uckup lama yaitu mencapai 10 jam.

jabra eclipse

Sama seperti Halo Fusion Wireless, Anda tinggal mengetuk Eclipse dua kali untuk menjawab panggilan telpon. Jabra Eclipse akan dijual di angka US$130.

Back to top button