Quantcast
Mobile GadgetSmartphoneTablet Android

Evercoss Umumkan Toko Aplikasi Android, Everstore

Populasi pengguna smartphone Android di Indonesia yang semakin menjamur membuat Evercoss mengeluarkan jurus baru guna merangkul konsumen potensial tersebut. Bekerjasama dengan Baidu Indonesia, Evercoss menghadirkan toko aplikasi Everstore bagi para pengguna ponsel Evercoss.

Tercatat Everstore telah memiliki lebih dari 500.000 aplikasi. Ini tidak mengherankan mengingat Baidu sendiri telah memiliki jaringan distribusi untuk aplikasi mobile yang mencapai lebih dari 300 juta setiap harinya.
Everstore ini juga merupakan salah satu wadah bagi para pengembang aplikasi Android lokal yang ingin menjual aplikasi hasil kreasinya.

everstore launch

“Kami memiliki keyakinan bahwa karya anak bangsa tidak kalah hebatnya dengan karya bangsa lain. Kami berharap kehadiran Everstore dapat mendorong potensi mereka hingga dapat terekspos secara global,” ujar Janto Djojo, Chief Marketing Officer Evercoss Mobile.

Dalam kesempatan yang sama, Managing Director Baidu Indonesia Bao Jianlei mengatakan bahwa Baidu dan Evercoss akan terus mengembangkan inovasi teknologi untuk menyukseskan Everstore.

“Kami merasa gembira dapat menggandeng Evercoss, salah satu brand nasional yang telah dikenal di Indonesia. Lewat toko aplikasi ini, kami ingin berkontribusi dalam mengembangkan ekosistem internet mobile di Indonesia,” kata Bao Jianlei.

Back to top button