Quantcast
Home ApplianceHome GadgetSMART Home

Samsung Forum 2014: Pamerkan Perangkat Canggih untuk Rumah Anda

Di masa depan, rumah akan dilengkapi berbagai perangkat pintar yang memudahkan kehidupan penghuninya. Di Samsung Forum 2014, kami melihat berbagai perangkat rumahan (home appliances) yang cukup menarik, mulai dari mesin cuci, pendingin udara, hingga piranti memasak.

samsung mesin cuci

Samsung WW9000

samsung ww9000 forum 2014

Mesin cuci terbaru dari Samsung ini menganut desain yang menawan sehingga layak untuk dipajang. Pintunya juga besar sehingga memasukkan dan mengeluarkan cucian dapat dilakukan dengan mudah. Selain itu, motor WW9000 juga telah dilengkapi teknologi Digital Inverter dengan masa garansi 10 tahun. Teknologi ini menggunakan magnet yang kuat untuk performa mencuci yang leibh baik dan lebih sunyi.

samsung ww9000 screen forum 2014

Namun kekuatan utamanya terletak pada fitur pintarnya. Selain mudah digunakan berkat adanya layar sentuh warna berukuran 5 inci, mesin cuci ini memiliki fitur Auto Optimal Wash yang dapat mengumpulkan berbagai informasi seperti banyaknya cucian, tingkat kotoran, serta menentukan berapa banyak air dan deterjen yang dibutuhkan. Nantinya, Auto Optimal Wash juga akan menentukan putaran, susuh, waktu, serta kecepatan putaran yang paling efektif untuk hasil cucian paling bersih. Bahkan terdapat fitur Auto Dispense yang secara otomatis dapat menakar deterjen dan pelembut secara tepat.

Samsung Baby Care Washing Machine

samsung washing machine babycare

Mesin cuci berikut ini dirancang khusus untuk mencuci baju bayi, balita, dan anak-anak. Maka tidak heran jika ukurannya termasuk kecil. Satu kelebihannya adalah kemampuannya untuk memanaskan air hingga mendidih sehingga dapat mematikan bakteri yang menempel di baju serta membersihkan dengan lebih baik.

Samsung Triangle Design AC

Agar dapat mendinginkan dengan baik, filter pada pendingin udara harus rutin dibersihkan. Nah, pada AC Triangle Design yang baru, desain Easy Filter pada AC Samsung akan dapat dibersihkan dengan mudah dan cepat. Pasalnya Anda dapat langsung melepas-pasang filter yang kini diletakkan di bagian atas unit pendingin udara, tanpa perlu membuka tutup unitnya lagi.

samsung ac triangle design

Dengan teknologi Digital Inverter, pendingin udara ini juga dapat menjaga suhu dalam ruangan dengan lebih efisien, tanpa harus mematikan dan menyalakan pendingin udara. Hasilnya, konsumsi daya lebih irit.

Food ShowCase Refrigerator

Seiring meningkatnya ukuran kulkas, mengatur dan mengambil barang dari kulkas juga membutuhkan ketelitian sendiri. Nah, dengan kulkas Food ShowCase berikut ini, mengatur isi kulkas akan lebih mudah. Kulkas ini memiliki pintu dengan dua lapisan. Jadi Anda dapat menempatkan barang-barang yang sering diambil seperti minuman, saus, cemilan di pintu bagian luar, dan barang yang berukuran lebih besar di bagian dalam.

samsung food showcase 1

Untuk mendinginkan dengan lebih efisien, terdapat fitur All-Around Cooling yang dapat mendinginkan setiap sudut kulkas dengan merata. Dengan begitu, makanan segar seperti sayuran dan buah akan tetap segar.

French Door Sparkling

samsung kulkas french door sparkling

kulkas samsung french door sparkling

Kulkas yang satu ini memiliki dua laci besar yang menarik. Selain memudahkan penyimpanan daging dan makanan beku, es krim, serta sayur, dua laci tersebut juga mudah dijangkau. Bagi yang gemar minum air sparkling, tersedia mesin pembuat air sparkling yang tertanam di dalamnya.

Selain produk-produk tersebut di atas, masih ada beberapa produk menarik lainnya seperti Virus Doctor yang dapat menyaring udara kotor dengan cepat, penyedot debu yang telah dilengkapi sensor untuk mendeteksi permukaan yang kotor, serta penyedot debu tanpa kabel.

Back to top button