esia Perkenalkan Paket Spesial Ramadhan 2012
Meski baru diperkenalkan pada pertengahan Ramadhan ini, sejatinya esia sudah memiliki paket spesial di bulan suci 1433H kali ini. Paket spesial tersebut meliputi tarif telepon yang 3 kali lebih murah dari operator lain, bonus pulsa sampai dengan 45% setiap isi ulang di bulan Ramadhan dan promo harga ponsel esia.
Rakhmat Junaidi, Direktur Corporate Services PT.Bakrie Telecom, menjabarkan paket spesial tersebut di depan media dan puluhan anak yatim dalam acara buka bersama di Masjid Al-Bakrie, Kuningan, Jakarta. Disampaikan juga kecenderungan pertumbuhan lalu lintas percakapan telepon dan sms yang terus meningkat di bulan Ramadhan dan hari raya Idul Fitri, serta bergesernya tren pengguna pada layanan data.
“esia tidak menampik perkembangan tren data tersebut dan mengakomodirnya dengan menghadirkan layanan data berkecepatan tinggi EVDO serta penyediaan beragam smartphone.”
Paket spesial Ramadhan esia ini terdiri dari promo menelpon ke GSM lokal dengan tarif yang 3 kali lebih murah hingga Rp199/menit, yang berlaku tidak hanya untuk pelanggan baru tapi juga dapat dinikmati oleh pelanggan lama esia, selama 24 jam penuh. Selain itu ada pula Ramadhan Promo dengan ponsel esia seharga Rp300 ribu berbonus talk time Rp200 ribu, atau 45%.
Mengenai kesiapan jaringan menghadapi Lebaran, Bakrie Telecom telah mempersiapkan jaringan telekomunikasinya di seluruh kota-kota layanan esia yang siap mengantisipasi lonjakan trafik layanan telekomunikasi dengan memperbesar kapasitas jaringan hingga 2,5 kali lipat dari kapasitas normal. Untuk lebih lengkapnya, Anda bisa menyaksikannya pada video berikut ini.