Quantcast
Mobile GadgetNewsSmartphone

ZTE PF200, N910 & Mimosa X: Trio Smartphone Android Sambut MWC

Menyambut perhelatan World Mobile Congress di Barcelona pekan depan, ZTE setidaknya sudah menyiapkan 3 smartphone berbasis Android Ice Cream Sandwich dengan spesifikasi mumpuni. Salah satu teknologi yang diandalkan adalah teknologi Long Term Evolution alias LTE. Ketiga seri tersebut adalah PF200, N910 serta Mimosa X, yang akan memenuhi kebutuhan perangkat cerdas Anda baik di jaringan GSM maupun CDMA. Yuk kita cari tahu lebih lanjut!

ZTE PF200 yang berlayar 4.3 inci resolusi qHD 960×540 piksel tersebut sudah dipersenjatai kamera 8MP yang sudah mampu merekam video Full HD 1080p. Tak ketinggalan hadirnya kamera depan untuk keperluan video call. Soal jaringan, PF200 akan siap untuk LTE dan 3G UMTS. Fitur lain yang dibawanya antara lain Bluetooth 2.1, Digital Living Network Alliance (DLNA) dan Mobile High-definition Link (MHL) sehingga bisa terhubung dengan perangkat audio video di rumah secara nirkabel untuk menikmati hiburan. Bahkan tak ketinggalan Near Field Communication (NFC) hadir di sini.

Seri yang kedua adalah N910, yang juga berteknologi LTE namun berjalan di jaringan CDMA (LTE FDD) dan EVDO. Layar resolusi WVGA (800×480) akan menampilkan foto-foto dari kamera 5MP yang memiliki fitur autofokus dan lampu kilat. Meski beberapa spesifikasi terlihat berada di bawah PF200, namun prosesor yang digunakannya sudah berkecepatan 1.5GHz. Tentu lebih tinggi dibanding PF200 yang hanya 1.2GHz.

Nah, yang paling menarik mungkin adalah Mimosa X. Selain namanya yang cukup unik, spesifikasi yang dibawanya cukup menggiurkan. Lihat saja prosesor dual core NVIDIA Tegra 2 yang dimilikinya. Smartphone berlayar 4.3 inci qHD 960×540 juga akan membawa kamera 5MP dan OS Android 4.0, namun nampaknya akan disasar untuk pasar menengah ke bawah.

He Shiyou, Executive Vice President dan Pimpinan Divisi Terminal ZTE mengungkapkan dalam rilisnya:

“Perangkat-perangkat ini merupakan barisan terdepan dari sejumlah produk LTE yang akan dihadirkan oleh ZTE ke pasar dalam beberapa bulan ke depan, seiring dengan semakin banyaknya jaringan LTE yang tersedia. Produk-produk tersbut akan ditampilkan sebagai fitur utama di antara deretan perangkat yang ditampilkan oleh ZTE pada stand yang didirikan pada Mobile World Congress 2012.”

Sayang belum ada informasi kapan ZTE berencana memasukkan ketiga seri ini ke Indonesia. Yang pasti, konsumen akan dihadapkan pada semakin banyak pilihan perangkat Ice Cream canggih yang terjangkau.

Back to top button