Quantcast
2-in-1 notebookKomputerNewsProduct News

Harga dan Spesifikasi Acer Aspire Spin 14 Series, Laptop Convertible untuk Pencipta Konten

Acer memperkenalkan dua laptop terbaru di Indonesia, Aspire 5 Spin 14 dan Aspire 3 Spin 14. Kedua laptop dengan desain convertible ini dirancang untuk mendukung produktivitas pengguna melalui spesifikasi mumpuni, fitur terkini dan fleksibilitas yang tinggi, sehingga pengguna dapat lebih leluasa menghasilkan karya-karya terbaiknya.

Acer Aspire 5 Spin 14 4 modes

Aspire 5 Spin 14 ditujukan untuk pengguna yang sering membuat karya seperti gambar, editing video dan konten 2D visual lainnya. Sedangkan Aspire 3 Spin 14 hadir sebagai solusi laptop convertible dengan harga lebih terjangkau.

Theresia Hanydawati, Head of Consumer Products, Acer Indonesia, menyampaikan, “Spesifikasi dan fitur Aspire 5 Spin 14 dan Aspire 3 Spin 14 telah disesuaikan untuk mendukung mereka yang bergelut di industri kreatif, seperti desainer, ilustrator, dan 2D artist. Laptop ini telah dirancang agar dapat menjadi partner yang bisa diandalkan untuk menghasilkan karya-karya luar biasa terutama dengan hadirnya perfoma yang unggul dan stylus responsif yang tersertifikasi Wacom.”

Aspire 5 Spin 14

Acer Aspire 5 Spin 14 (A5SP14-51MTN) hadir sebagai pilihan laptop convertible terbaru dari Acer. Laptop ini hadir dalam dua varian yakni Intel® Core™ i5-1335U dan Intel® Core™ i7-1355U, serta didukung RAM 16GB LPDDR5 dan SSD 512GB.

Desain laptop ini ultra-flexible dengan layar yang bisa diputar hingga 360 derajat sehingga dapat digunakan dalam bentuk laptop, display, tent hingga tablet. Layar IPS 14 incinya memiliki resolusi WUXGA 1920 x 1200 pixel, sehingga mampu menghasilkan tampilan yang tajam dengan detil tinggi. Juga ada fitur Acer BluelightShield di layar untuk mengurangi paparan sinar biru sehingga mata pengguna tidak cepat lelah saat menatap layarnya untuk durasi yang lama.

Ton n Kay Membuat Ilustrasi Menggunakan Acer Aspire 5 Spin 14

Keunggulan layarnya terletak pada respons layar sentuh yang smooth dan lebih presisi dengan dukungan Acer Active Stylus 2.0 yang telah tersertifikasi Wacom. Stylus ini memiliki tingkat pressure sensitivity mencapai 4096 dan report rate mencapai 266Hz, serta dukungan fitur multi pen dan tilt detection.

Aspire 3 Spin 14

Acer juga memperkenalkan Aspire 3 Spin 14 (A3SP14-31PT). Laptop berdesain convertible ini hadir dalam varian prosesor generasi terbaru Intel® Core™ i3-N305U, RAM LPDDR5 8GB serta SSD 512GB. Aspire 3 Spin 14 juga dilengkapi layar sentuh berpanel IPS 14 inci dan beresolusi 1920 x 1200 (WUXGA). Layarnya juga mendukung penggunaan Active Stylus untuk navigasi lebih mudah dan sentuhan yang presisi.

Acer Aspire Spin 14 Series

Harga Acer Aspire Spin 14 Series

Acer Aspire 5 Spin 14 tersedia mulai dari Rp11.999.000 untuk varian Intel® Core™ i5-1335U dan Rp14.499.000 untuk varian Intel® Core™ i7-1355U. Sementara Acer Aspire 3 Spin 14 dengan prosesor varian Intel® Core™ i3-N305U ditawarkan dengan harga Rp8.499.000 .

Acer sudah melengkapi laptop ini dengan sistem operasi Windows 11 Home terbaru dan pre-installed Microsoft Office Home & Student 2021. Acer juga menyertakan gratis berlangganan Adobe Photoshop dan Adobe Fresco selama 1 tahun (senilai Rp1,5 juta). Acer menawarkan kemudahan berupa cicilan dengan bunga 0% pada e-commerce dan toko tertentu untuk memudahkan pengguna memiliki produk ini.

Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut serta syarat dan ketentuan promo, Anda dapat mengunjungi acerid.com/aspirespin.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button