Quantcast
TipsMobile GadgetSmartphone

Tips: Cara Mudah Menciptakan Konten Video yang Menarik dengan Samsung Galaxy A71

Samsung Galaxy A71 masih menjadi salah satu produk unggulan brand asal Korea Selatan tersebut pasar kelas menengah Indonesia. Walaupun menjadi anggota A-Series pertama di tahun 2020 yang masuk ke Tanah Air pada bulan Januari lalu, Galaxy A71 masih memiliki daya tarik tersendiri di tengah banyaknya ponsel-ponsel baru yang meluncur hingga sekarang.

Galaxy A51 Galaxy A71 Haze Crush Silver 2

Kabar baiknya, ketika menghadirkan varian Haze Crush Silver beberapa bulan yang lalu, Samsung sekaligus membenamkan sederet fitur baru pada Galaxy A71, khususnya di bidang videografi. Contohnya Pro Mode yang memungkinkan pengguna melakukan penyesuaian pada ISO, Aperture, Shutter Speed, Fokus, White Balance, hingga Exposure.

Ada pula Single Take untuk mengambil foto dan video secara bersamaan, dan menghasilkan beragam variasi video mulai dari versi original, boomerang, dan fast forward. Nantinya, teknologi AI akan memilih satu foto yang memiliki angle dan kualitas yang paling baik serta 1 foto dengan mode hitam putih.

Dalam acara Galaxy Creator Workshop di awal November lalu, Samsung menggandeng content creator ternama, Glenn Prasetya, untuk memberikan tips dan trik tentang bagaimana membuat video yang menarik dengan Galaxy A71. Penasaran seperti apa? Yuk, langsung saja simak!

1. Pencahayaan: syarat wajib untuk menciptakan visual yang memanjakan mata

Glenn menjelaskan bahwa pencahayaan merupakan aspek penting yang harus diperhatikan untuk bisa menghasilkan kualitas video yang baik. Usahakan mencari area merekam video yang cerah dan terang, serta memperhatikan jarak pengambilan yang cukup (metering) agar output yang dihasilkan jelas untuk dinikmati audiens kita. Gunakan lensa dan sensor utama beresolusi 64MP (f/1.8) pada Galaxy A71 untuk membantu kita menghasilkan kualitas video yang lebih jelas dan terang.

“Menurutku, Galaxy A71 ini sangat cocok untuk para creator yang butuh mobilitas cepat, karena ukuran perangkat yang compact dan performa kamera yang sangat baik. Dengan memperhatikan langkah sederhana seperti visual, audio, dan kreativitas, semoga temen-temen Galaxy users dapat menghasilkan konten video yang lebih Awesome dan inspiratif lagi. Happy content creating!” ucap Glenn Prasetya.

2. Pastikan audio terdengar jelas

Merekam dengan suara yang jelas adalah salah satu kunci untuk menyampaikan pesan dalam video. Karena bila visual yang kita hasilkan sudah bagus namun audio kita tidak terekam jelas, audiens tidak akan memahami pesan yang ingin kita sampaikan. Usahakan untuk merekam di ambience yang sunyi, atau gunakan aksesoris microphone pada earphone yang terdapat dalam paket penjualan Galaxy A71 ketika vlogging.

Galaxy A51 Galaxy A71 Haze Crush Silver 3

3. Tuangkan kreativitas dalam cerita yang terstruktur

Kreativitas dan struktur adalah segalanya. Kreativitas merupakan salah satu hal paling krusial yang dibutuhkan pada semua tahapan membuat vlog yang Awesome. Rancang storyline terlebih dahulu dalam bentuk poin-poin yang memudahkan untuk membuat struktur konten yang ingin disampaikan. Meskipun vlogging secara spontan di lokasi, tetap perlu adanya Opening, Content, dan Closing.

Selain itu, 7 detik pertama dari video adalah bagian yang menentukan viewers akan melanjutkan video tersebut atau tidak. Masukkan Snippet/cuplikan seru dari konten Video di bagian awal ini. Editing yang sederhana akan menyempurnakan video. Gunakan fitur custom filters yang terdapat pada Galaxy A71 untuk memilih tingkat kehangatan pada video yang diinginkan.

Perlu diketahui bahwa bukan cuma Galaxy A71, seluruh tips dan trik dari Glenn Prasetya di atas juga cocok diterapkan oleh pengguna Galaxy A51. Sekadar informasi, Samsung Galaxy A71 saat ini dijual dengan harga Rp5.999.000, sedangkan untuk Galaxy A51 bisa ditebus dengan dana sebesar Rp4.399.000.

Galaxy A51 Galaxy A71 Haze Crush Silver 1

Fitur-Fitur Video unggulan Galaxy A71 dan Galaxy A51

Untuk para Galaxy users, khususnya Galaxy A51 dan Galaxy A71, banyak sekali fitur-fitur yang dapat dimanfaatkan untuk membuat konten video yang menarik. Berikut fitur-fitur yang dapat dimaksimalkan:

Ultra-Wide
Untuk mengambil video yang terlihat megah, khususnya untuk yang suka bikin konten vlog travelling atau mau memamerkan seluruh koleksi action figure , fitur Ultra-Wide pada kamera Galaxy A51|A71 wajib banget dipakai. Dengan viewing angle 123 deajat, Anda dapat menghasilkan tampilan video yang luas dan imersif.

Super-Steady
Ini fitur yang cocok banget buat yang suka bikin cinematic shot di vlog. Dengan teknologi Super Steady pada kamera Galaxy A51|A71, Anda tidak perlu khawatir guncangan pada saat vlogging sambil berjalan atau dalam keadaan tangan terguncang. Seperti menggunakan stabilizer/gimbal, teknologi Super Steady ini membantu menghasilkan video yang mulus dan tidak membatasi untuk explore konten video dengan angle yang ekstrim!

Galaxy A51 dan Galaxy A71
Galaxy A51 dan Galaxy A71

Custom Filters
Buat Anda yang mungkin belum percaya diri di depan kamera atau ingin memberikan warna yang menjadi ciri khas video/vlog, fitur custom filters pada kamera Galaxy A51|A71 ini patut dicoba. Anda bisa membuat sendiri warna dan mood yang diinginkan, serta menyimpan filter tersebut untuk video selanjutnya, supaya konten semakin autentik.

Macro
Untuk yang suka menampilkan objek-objek secara detail, fitur kamera Macro pada Galaxy A51|A71 adalah jawabannya. Fitur ini memungkinkan Anda untuk mendapatkan detail terkecil. Terlebih lagi, kamera Macro juga akan memberikan efek bokeh di sekitar objek yang difokuskan agar memberikan efek dramatis yang menawan.

Back to top button