Quantcast
Aksesoris GadgetMobile GadgetNews

Logitech Combo Touch: Keyboard Case dengan Trackpad untuk iPad, Lebih Murah dari Magic Keyboard

Logitech meluncurkan aksesori berupa keyboard case terbarunya yang ditujukan khusus untuk tablet Apple iPad. Yang menarik, keyboard bernama Logitech Combo Touch ini sudah dibekali dengan trackpad dan dijual dengan harga yang jauh lebih terjangkau dibanding Magic Keyboard garapan Apple.

Fitur Logitech Combo Touch

logitech combo touch

Logitech Combo Touch merupakan keyboard full size yang memiliki tombol shortcut yang dioptimalkan untuk iPadOS. Ada empat mode yang bisa dipilih, yakni Typing Mode, Stand Mode, Sketch Easel Mode, dan Reading Mode. Selain memiliki trackpad, keyboard ini juga sudah didukung lampu backlit untuk memudahkan mengetik di tempat gelap.

Yang lebih menarik, pengguna bisa melepas bagian keyboard-nya saja dengan casing tetap terpasang. Bagian casing ini dibekali stand yang sudutnya bisa diatur hingga 40 derajat dan holder untuk membawa Apple Pencil atau stylus Logitech Crayton. Untuk urusan power dan data, Logitech Combo Touch mengandalkan Smart Connector.

“Combo Touch menghadirkan cara baru untuk berinteraksi dengan iPad, memberikan cursor on-screen untuk menyunting dokumen, spreadsheets, dan presentasi, serta pengalaman navigasi yang nyaman,” ujat Michele Hermann, Vice President of Mobility, Logitech.

Untuk kompatibilitasnnya, Logitech Combo Touch Keyboard Case bisa dipasangkan pada beragam model iPad mulai dari iPad generasi ke-7, iPad Air generasi ke-3, dan iPad Pro 10.5 inci. Tidak seperti Magic Keyboard yang hanya kompatibel dengan iPad Pro.

Logitech Combo Touch 3

Harga Logitech Combo Touch

Logitech Combo Touch tampil sebagai alternatif Magic Keyboard yang sangat menggiurkan. Selain menawarkan fitur yang kurang lebih sama dan kompatibilitas yang lebih luas, dari segi harga keyboard case ini juga jauh lebih terjangkau. Logitech Combo Touch dijual dengan harga US$149.99.

Back to top button