Quantcast
Mobile GadgetNewsSmartphone

LG Resmikan Kehadiran G6 di Indonesia

Melalui acara yang digelar di Jakarta, Kamis (20/4), LG akhirnya secara resmi mengumumkan kehadiran smartphone flagship terbarunya, G6, di Tanah Air. Seperti yang sudah diberitakan sebelumnya, LG G6 langsung bisa dipesan mulai 21 April 2017.

Didukung 17 e-commerce

LG G6 Launch Indonesia 1

Di Indonesia, LG G6 dibanderol Rp9.999.000. Namun selama masa pre-order hingga 10 hari ke depan, konsumen ditawarkan cashback sebesar Rp500.000 dengan pembayaran menggunakan kartu kredit dari Bank tertentu. Ada pula bonus berupa premium case senilai Rp300.000, module battery senilai Rp500.000, dan koleksi game Android senilai Rp500.000.

Selain itu, LG G6 juga dibundling dengan kartu Telkomsel prabayar dengan paket data 14 GB, atau Telkomsel pascabayar dengan cashback hingga Rp500.000 dan bonus Telkomsel Poin. Konsumen juga bisa memilih paket bundling dengan kartu Indosat yang menyediakan kuota 12 GB dengan pembelian pulsa Rp50.000.

Pada tahap pre-order ini, LG menggandeng 17 e-commerce ternama di Indonesia. Mulai dari Blibli.com, Bhinneka, Dinomarket, Erafone.com, Lazada, JD.ID, MatahariMall, Blanja.com, Alfacart, dan masih banyak lagi. Sementara jaringan toko offline yang menawarkan promo serupa adalah Erafone, Fonel, Megafon, Telesindo, Tokopda, Point2000, Dukomsel, dan Apollo.

LG G6 Launch Indonesia 2

Yang lebih menarik, untuk pembelian selama masa pre order, LG juga memberikan garansi tambahan bagi layar LG G6 dari segala resiko kerusakan yang mungkin terjadi sebanyak satu kali. Total, keseluruhan penawaran LG G6 bernilai sekitar 4,8 juta rupiah.

“Seluruh penawaran istimewa ini kami buat untuk menandai hadirnya inovasi besar yang dibawa LG G6 di Indonesia,” ujar Heegyun Jang, Head of LG Mobile Communications Indonesia.

Andalkan layar FullVision

LG G6 Launch Indonesia 3

Sekilas tentang spesifikasi dari LG G6, smartphone anti air (IP68) ini hadir dengan layar FullVision yang mendominasi hampir seluruh bagian depan smartphone dengan bezel yang tipis. Ukurannya 5,7 inci dengan resolusi 2880 x 1440 pixel (ratio 18:9).

Soal fitur pendukungnya, LG G6 menjadi smartphone pertama yang mendukung Dolby Vision yang mampu memberikan pengalaman sinematik yang lebih baik berkat peningkatan kontras dan warna. Syaratnya, konten yang diputar juga harus dibuat dengan Dolby Vision atau HDR 10.

Dari segi desain, tidak hanya dibuat anti air, LG G6 juga telah mengantongi sertifikasi MIL-STD 810G yang didapat melalui pengujian ketahadan terhadap temperatur rendah dan tinggi, kelembaban, getaran, radiasi matahari, tekanan rendah, pasir, serta debu.

LG G6 10

Untuk urusan fotografi, LG G6 memiliki kamera belakang ganda yakni sepasang sensor 13 megapixel. Kamera yang satu memiliki sudut pandang yang normal yakni 71 derajat, sementara kamera yang satunya menawarkan wide-angle 125 derajat untuk hasil jepretan yang lebih luas. Bagi yang gemar selfie, LG G6 dibekali kamera depan dengan sensor 5 megapixel bersudut lebar 100 derajat.

Untuk lebih lengkapnya mengenai semua fitur canggih yang tersedia di LG G6, langsung saja klik tautan berikut ini.

[table]Spesifikasi;LG G6
SoC;Qualcomm Snapdragon 821 quad-core
GPU;Adreno 530
Layar;FullVision IPS 5,7 inci (1440 x 2880 pixel)
RAM;4 GB
Memori Internal;64 GB (ada slot microSD)
Kamera;Belakang dual-sensor 13 megapixel (OIS, 3-axis, PDAF) / Depan 5 megapixel f/2.2
Baterai;3300 mAh
Konektivitas;4G LTE, Bluetooth 4.2, A-GPS, GLONASS, WiFi a/b/g/n/ac, USB Type-C
OS;Android 7.0 Nougat (LG UX 6.0)
Fitur;Dolby Vision, HDR10, Always-On Display, sensor sidik jari, Quad DAC, IP68
Dimensi;148.9 x 71.9 x 7.9 mm (163 gram)
[/table]
Back to top button