Quantcast
Mobile GadgetNewsSmartphone

Smartphone Android Kelas Menengah dari Huawei, Ascend G615

Setelah memperkenalkan seri terbaru mereka yang masuk ke lini premium di CES lalu, kini Huawei memperkenalkan smartphone untuk kelas yang lebih menengah.

Huawei-Ascend-G615

Sebagai smartphone yang hadir atau diperkenalkan pada awal tahun 2013 ini, bekal OS Android ICS di Huawei Ascend G615 memang bukan yang terbaru. Namun untunglah Huawei mengabarkan bahwa seri ini akan mendapatkan upgrade ke Jelly Bean pada bulan Maret mendatang setelah diluncurkan.

Spesifikasinya cukup menarik. Untuk tampilan, G615 hadir dengan layar 4,5 inci dengan resolusi HD 1280×720 piksel. Kinerja Ascend G615 ini mengandalkan prosesor quad core HiSilicon K3V2 berkecepatan 1.4GHz, buatan Huawei sendiri. Belum diketahui seberapa cepat prosesor ini jika dibandingkan dengan prosesor setara dari Qualcomm atau pabrikan lain.

Di sektor kamera, Anda akan menemukan lensa beresolusi 8MP yang hasilnya dapat ditampung di memori internal 8GB dan dapat diperluas melalui slot microSD. Baterai yang digunakan berkapasitas 2150mAh nampaknya cukup untuk menemani aktivitas Anda selama seharian.

Meski memiliki prosesor yang sangat mumpuni, kami memprediksi bahwa Huawei akan membanderol G615 dengan harga di bawah empat juta rupiah. Smartphone ini kemungkinan akan mulai dipasarkan paling lambat pertengahan Februari mendatang, walaupun belum dipastikan untuk pasar Indonesia.

Back to top button