Quantcast
Mobile GadgetSmartphone

Lima Smartphone Lenovo Resmi Beredar di Indonesia

Lenovo launch

Setelah cukup lama tak terdengar kabarnya, kemarin (16/10) Lenovo Mobile bekerja sama dengan Trikomsel Oke meluncurkan 5 seri smartphone Android mereka sekaligus ke pasar seluler Tanah Air.

Kelima seri tersebut tak hanya menawarkan harga terjangkau seperti vendor China pada umumnya, melainkan desain, antarmuka, fitur hingga performa yang tak cuma “sekedar ada”. JD Howard, Vice President Business Operations & WW Business Development Lenovo, menjelaskan dalam acara yang berlangsung di Ballroom Thamrin Nine Building, Jakarta.

“Dengan berkembangnya pasar smartphone di Indonesia, kami bekerja sama dengan Trikomsel, ingin memberikan pelanggan di Indonesia komunikasi yang lebih baik dengan perangkat yang lebih baik.”

Lenovo memosisikan lima seri yang tergabung dalam keluarga Ideaphone tersebut untuk kelas konsumen yang berbeda-beda. Ideaphone A60+ yang merupakan penerus seri A60 sebelumnya, menawarkan prosesor single core 1GHz dan layar 3.5 inci serta Android 2.3 Gingerbread. Tipe ini merupakan smartphonbe yang paling terjangkau dan ditujukan untuk pasar menengah bawah maupun anak muda.

lenovo speech 1

Di atasnya terdapat Ideaphone S560 yang memberikan prosesor dual core dengan layar jenis IPS seluas 4 inci dan kamera 5MP. Yang paling diandalkan dari seri ini adalah suntikan teknologi audio Dolby Digital Plus yang akan memanjakan penggunanya dalam menonton video maupun mendengarkan lagu.

Berikutnya adalah Idephone S880 yang telah dibekali layar 5 inci dan desain ramping, 9.9mm. Tipe seperti ini sedang banyak digandrungi oleh masyarakat pengguna smartphone karena layarnya yang lega untuk berbagai aktivitas, apalagi didukung oleh dual SIM card slot. Kedua tipe “S” tersebut menggambarkan desain yang “Stylish” sehingga cocok untuk menemani penggunanya ke berbagai kegiatan.

 

Seri “P” yang merupakan pengejawantahan dari “Professional” menghadirkan P700i yang diperuntukkan bagi para pebisnis. Layar IPS 4 inci dan prosesor dual core 1GHz siap mendukung berbagai aktivitas Anda hingga 28 jam nonstop atau 13 hari waktu siaga berkat baterai berkapasitas besar 2500mAh plus Lenovo Smart Energy Technology. Seri ini juga masih menyediakan opsi dua slot kartu SIM.

Terakhir adalah seri “K” yang merupakan kelas tertinggi, diwakili oleh Ideaphone K860. Smartphone ini menggunakan prosesor dari Samsung berkecepatan 1.4GHz tipe Exynos 4412 quad core yang didukung oleh RAM besar 1GB. Berbekal layar 5 inci jenis IPS, Lenovo menawarkan reproduksi warna akurat dengan lebar sudut pandang hingga 178 derajat. Di sisi multimedia, kamera 8MP siap mendukung hobi fotografi Anda karena didukung juga dengan efek-efek spesial serta kapasitas penyimpanan internal 8GB.

lenovo speech

Kelima seri tersebut khususnya dan smartphone Lenovo secara umumnya akan didistribusikan secara eksklusif oleh Trikomsel yang bisa didapatkan di seluruh Indonesia, termasuk pada gerai-gerai OkeShop dan Global Teleshop yang dapat dengan mudah ditemui. YANGCANGGIH juga telah melakukan sesi hands-on khusus untuk memberikan Anda gambaran lebih jelas mengenai 4 dari 5 seri yang diluncurkan lewat video dalam artikel-artikel selanjutnya. Tunggu saja!

3 komentar

  1. Saya ingin cari informasi ponsel lenovo yg lebih terperinci dan jelas,dari type smartphone lenovo,fitur yg lengkap,dan harga.

  2. Informasi lenovonya laman ini kurang memuaskan,penjabaran produk,type,fitur,kurang detail.

Back to top button