Quantcast
Aksesoris KomputerKomputerMonitorNews

[CES 2018] Asus ROG Bezel Free Kit, Hilangkan Bezel Monitor untuk Tampilan Lebih Menyatu

Banyak pengguna komputer menggunakan monitor lebih dari 1 baik untuk bekerja maupun bermain game. Namun tampilannya terasa kurang menyatu karena setiap monitor memiliki bezel yang masih cukup terlihat sehingga terlihat kurang rapi. Untuk mengatasi hal tersebut, pada CES 2018 Asus memperkenalkan sebuah perangkat aksesoris ROG Bezel Free Kit untuk menghilangkan tampilan bezel monitor.

Asus ROG Bezel Free Kit dibuat untuk pengguna konfigurasi multi monitor yang biasanya terganggu dengan bezel yang hadir di setiap monitornya sehingga tampilannya tidak menyatu. Perangkat ini dapat dipasang di antara masing-masing monitor yang ada untuk menghilangkan tampilan bezelnya sehingga tampilan desktop dapat lebih menyatu baik saat bekerja maupun sedang bermain game.

Untuk menghilangkan tampilan bezel pada konfigurasi multi monitor, Asus ROG Bezel Free Kit menggunakan sebuah kaca vertikal yang dipasangkan ke sebuah mounting. Kemudian perangkat ini dapat dipasang ke 2 monitor yang membentuk sudut 130 derajat. Kaca vertikal yang ada berfungsi untuk menutupi bezel yang terlihat sekaligus membiaskan tampilan layar sehingga 2 monitor tersebut terlihat seperti menyatu.

Asus ROG Bezel Free Kit dapat digunakan pada berbagai jenis monitor modern yang saat ini kebanyakan sudah memiliki bezel yang cukup tipis. Untuk memaksimalkan efeknya, Asus merekomendasikan penggunaan monitor dengan ukuran dan bentuk yang identik. Asus belum mengungkapkan harga untuk perangkat yang akan diluncurkan pada tahun 2018 ini.

Back to top button