Quantcast
AndroidAplikasiNews

Google Go: Aplikasi Pencarian Hemat Kuota untuk Mudahkan Pengguna dengan Koneksi Internet Lambat

Google baru-baru ini meluncurkan aplikasi baru bernama Google Go, yang tak lain merupakan versi yang lebih sederhana dari aplikasi Google Search. Bedanya, Google Go didesain agar lebih hemat kuota.

Bisa berjalan di jaringan 2GGoogle GoDikutip dari GSMArena, Rabu (6/12), dengan tampilannya yang lebih sederhana, Google Go dapat memudahkan pengguna yang selalu bermasalah dengan koneksi internet lambat maupun yang baru mengenal internet. Cocok untuk para pengguna di negara berkembang.

Yang menarik, Google Go bisa berjalan optimal pada perangkat dengan RAM 1 GB ke bawah, dan cuma memakan memori 5 MB saja. Bahkan, dengan koneksi hanya 2G pun pengguna tetap bisa melakukan pencarian lengkap dengan fitur seperti voice search, pencarian gambar atau video, dan sebagainya.

Juga luncurkan Files Go

Selain Google Go, Google juga meluncurkan aplikasi baru lainnya yang diberi nama Files Go. Aplikasi ini berfungsi sebagai file manager. Tapi kerennya, Files Go akan membantu pengguna untuk mengatur file mereka dan membantu membersihkan file ganda (duplikat) atau file yang sudah lama tidak digunakan. Hasilnya, memori menjadi lebih lega.

Tak hanya itu, pengguna juga bisa mengirim file dari smartphone mereka ke perangkat lain dengan cepat tanpa menggunakan kuota data. Penasaran? Langsung saja menuju Google Play Store untuk mengunduh Files Go!

Back to top button