Quantcast
Mobile GadgetNewsSmartphone

SPC Siapkan Tiga Smartphone 4G Murah untuk Hadapi Persaingan di 2017

Produsen lokal di bawah bendera PT Supertone Indonesia, SPC, tengah bersiap menghadapi persaingan smartphone Android di tahun 2017 ini. Ada tiga smartphone 4G LTE yang segera dirilis, dan semuanya dibanderol dengan harga terjangkau.

SPC L50 Volt

SPC L50 Volt

L50 Volt adalah seri smartphone 4G dengan harga paling tinggi di antara ketiganya, yakni Rp1.190.000. Dengan banderol tersebut, pengguna akan mendapatkan perangkat dengan SoC MediaTek 6735M, RAM 2 GB, dan memori internal 16 GB (ada slot microSD).

Smartphone dengan layar 5 inci ini dibekali kamera belakang 8 megapixel lengkap dengan autofocus, dan kamera depan 5 megapixel untuk selfie. Soal konektivitas, SPC L50 Volt telah mendukung band 3,5,8 FDD, dan 40 TDD.

SPC L50 Volt tampil dengan desain yang stylish dan tersedia dalam pilihan warna Silver, Black, dan Gold. Yang menarik, SPC menjanjikan L50 Volt akan mendapatkan update sistem operasi ke Android 7.0 Nougat di masa depan.

SPC L52 Steel

SPC Rangkaian Produk SPC Mobile

Smartphone berbahan metal dengan bodi ramping yang satu ini mengandalkan layar 5 inci 2.5D serta dukungan prosesor quad-core 1.2 GHz dan RAM 1 GB. Memori internalnya lebih kecil, hanya 8 GB, tapi memiliki slot microSD yang mampu menampung hingga kapasitas 32 GB.

Sektor fotografinya menawarkan sensor 8 megapixel di belakang lengkap dengan autofocus dan sensor 5 megapixel di depan untuk selfie. Smartphone yang juga akan di-update ke Android 7.0 Nougat tersebut hadir dalam warna White, Black, dan Gold. Harganya Rp899.000.

Noah Smartphone

Andalan SPC yang terakhir di kuartal pertama 2017 adalah Noah Smartphone. Sesuai namanya, smartphone ini mengusung tema band Noah. Pengguna akan mendapatkan fitur tambahan eksklusif seperti NOAH Wallpaper, NOAH Music yang berisikan 6 album NOAH termasuk dua album terbaru Bintang di Surga, Taman Langit, Hari yang Cerah, serta Second Chance, serta video klip Andaikan Kau Datang dan Cinta Bukan Dusta.

NOAH Smartphone

Perangkat ini didukung oleh prosesor SpreadTrum Quad Core 1,3 GHz Cortex-A7 dan 1G RAM + 8G ROM dengan memori eksternal hingga 32GB, serta sistem operasi Android 6.0 Marshmallow (upgradable to OS 7.0 Nougat via OTA). Sama seperti kedua saudaranya, Noah Smartphone juga memiliki kamera belakang 8 megapixel dan kamera depan 5 megapixel.

NOAH smartphone seri 4G dijual dengan harga Rp999.000 dan bisa diperoleh melalui Blibli.com serta seluruh gerai SPC Mobile di seluruh Indonesia.

Sekadar informasi tambahan, SPC Mobile saat ini telah memiliki 11 service center di 11 kota besar di Indonesia yaitu Jakarta, Makassar, Cibinong, Bandung, Solo, Surabaya, Medan, Cirebon, Purwakarta, Tasikmalaya, dan Probolinggo.

Back to top button