Quantcast
Mobile GadgetTablet Android

Samsung Pasarkan Galaxy S7 & S7 edge Mulai dari Harga 9 Jutaan Rupiah di Indonesia

Bicara soal smartphone papan atas tentu wajib menyertakan Samsung. Sebagai pemimpin pasar smartphone dunia, manuver Samsung memang selalu ditunggu. Untuk menggantikan Galaxy S6 dan S6 edge yang sudah berumur hampir satu tahun, Samsung telah menyiapkan Galaxy S7 dan S7 edge sebagai smartphone pengganti yang tercanggih dari Samsung.

samsung galaxy s7 & edge usher

“Berangkat dari semangat inovasi, kami tidak pernah berhenti mendengarkan konsumen karena kami percaya akan dunia yang lebih cerah, lebih tajam, lebih nyaman, dan lebih menyenangkan. Oleh karenanya, kami menciptakan Samsung Galaxy S7 dan Galaxy S7 edge,” Vebbyna Kaunang IT & Mobile Marketing Director Samsung Electronics Indonesia menuturkan.

samsung galaxy s7 & edge

Keunggulan Samsung Galaxy S7 & S7 edge
Sebagai informasi, ada beberapa keunggulan yang diusung Galaxy S7 & S7 edge jika dibandingkan dengan versi terdahulu. Yang pertama, adanya teknologi Dual Pixel pada kamera 12 megapixel miliknya. Selain menjanjikan hasil foto yang baik di kondisi minim cahaya, teknologi tersebut akan membuat kamera pada ponsel lebih cepat saat menentukan fokus.

Keunggulan kedua; adanya Vulkan API. Dengan mendukung API ini, Samsung Galaxy S7 dan S7 edge memang cocok digunakan oleh Anda yang gemar memainkan game dalam waktu yang lama. Dengan Vulkan API, ponsel ini akan mampu menampilkan visual berkualitas tinggi yang nyaris bebas lagging. Untuk mengurangi panas yang dihasilkan saat ponsel beroperasi, Samsung menanamkan sistem pendingin internal.

Ekosistem Galaxy
Tidak hanya memperkenalkan ponsel terbarunya, Samsung juga memajang Gear S2 dan Gear VR yang merupakan aksesori resmi dari Samsung. Jika Gear S2 tampil sebagai smartwatch, maka Gear VR merupakan perangkat virtual-reality yang handal. Untuk review tentang Samsung Gear VR dapat dibaca di sini.

Samsung Indonesia telah membuka pre-order untuk Galaxy S7 dan S7 edge, dengan harga mulai dari Rp8.999.000.

Back to top button