Quantcast
Aksesoris GadgetMobile GadgetNews

Wireless Armour: Melindungi Organ Vital Pria dari Radiasi Ponsel

Di balik semua kemudahan yang ditawarkan oleh smartphone, masih tersimpan resiko kesehatan yaitu efek dari radiasi yang terus menerus dipancarkannya.

Wireless-armour-boxers

Menyadari adanya potensi resiko kesehatan dari pengaruh radiasi smartphone terutama di bagian bawah tubuh, Joseph Perkins seorang peneliti asal Inggris memperkenalkan Wireless Armour, pakaian dalam yang dapat mencegah resiko kesehatan akibat radiasi.

Adapun resiko kesehatan yang mungkin dialami akibat paparan radiasi diantaranya adalah penurunan produksi sperma pada pria. Tak hanya mengalami penurunan produksi, sperma pada pria yang sering terpapar radiasi smartphone juga dapat mengalami penurunan kualitas.

wireless armour

Dengan menggunakan Wireless Armour, Joseph Perkins mengklaim bahwa resiko kesehatan yang timbul dari radiasi gelombang elektromagnetik yang dipancarkan dari smartphone dapat diminimalisir. Rahasianya terletak pada bahan baku pembuat pakaian dalam khusus pria tersebut.

Berbeda dengan pakaian dalam biasa, di dalam serat kain Wireless Armour terdapat benang-benang perak (silver) yang dipercaya mampu menghalangi radiasi elektromagnetik. Wireless Armour diklaim dapat menolak dengan efektif 99,99% radiasi gelombang elektromagnetik. Tak hanya itu, berkat penggunaan material perak di dalam serat kain Wireless Armour dapat mencegah tumbuhnya bakteri atau kuman di area organ vital lelaki.

Bagi yang ingin segera memiliki Wireless Armour, sepertinya harus bersabar. Pakaian dalam karya peneliti asal Inggris ini masih dalam tahap penggalangan dana via Indiegogo. Untuk informasi lebih lanjut silahkan langsung menuju laman Indiegogo Wireless Armour atau lewat laman resmi Wireless Armour.

Back to top button