Quantcast
Home GadgetNewsVisual

Toshiba Umumkan Proyektor 3D NP15A

Toshiba memperkenalkan tiga proyektor 3D seri NP15A baru yang terdiri dari NPS15A, NPX15A, dan NPW15A. Masing-masing model ditawarkan dengan resolusi SVGA, XGA, dan WXGA.

Toshiba

Ketiga proyektor 3D itu bisa digunakan untuk berbagai keperluan, dari mulai presentasi bisnis sampai menikmati hiburan film tiga dimensi. Untuk mendukung fasilitas tersebut, Toshiba memasang teknologi DLP, Brilliant Color, serta kemampuan memutar film Blu-ray 3D. Tingkat terang pada jajaran proyektor 3D baru ini juga mencapai 3.000 lumens. Tak ketinggalan, Toshiba memasang pula rasio kontras yang besarnya mencapai 10.000:1. Alhasil, projector bisa dipakai di berbagai kondisi pencahayaan dengan tampilan warna yang jernih.

Agar gambar tidak terdistorsi saat diproyeksikan ke atas atau bawah, Toshiba juga memberi fungsi pengaturan automatic vertical keystone. Sebuah fan exhaust juga turut dipasang dengan posisi menghadap ke arah depan supaya penonton tidak terkena angin panas dari proyektor. Untuk melindungi produk dari tangan jahil, Toshiba menambahkan pula selot Kensington lock.

Tiga tipe proyektor 3D baru Toshiba ini memang sudah tersedia di Indonesia, namun pihak Toshiba belum mengumumkan harganya secara resmi. Namun sepertinya harga ketiganya tidak akan berbeda dengan harga resminya di luar negeri, yaitu mulai dari US$549 hingga US$1.099.

[table]Spesifikasi;Toshiba NP15A 3D Projector
Resolusi;”800×600 (NPS15A),1.024×768 (NPX15A),1.280×800 (NPW15A)”
Tingkat terang;3.000 lumens
Rasio kontras;10.000:1
Konektivitas;HDMI, VGA, S-Video, Video, Serial (RS-232C), Monitor out, Audio in
Bobot;2,3 kilogram
[/table]
Back to top button