Quantcast
KomputerNewsTablet PC

[Computex 2012] ASUS Tablet 600: Tablet Windows RT dengan Mobile Dock

ASUS Tablet 810 600 1
Era komputasi awan (Cloud Computing) memang semakin jelas arahnya. Makin banyak perusahaan-perusahaan IT yang menyediakan layanan tersebut dengan ciri khas masing-masing kepada para konsumen. Salah satu pelopornya adalah ASUS dengan ASUS Web Storage yang diperkenalkan beberapa tahun yang lalu.

Kini, sebagai bagian untuk mewujudkan visi era cloud computing bagi semua pengguna, ASUS menghadirkan produk-produk Transformer yang diantaranya adalah ASUS Tablet 600 yang menjalankan Windows RT.

ASUS Tablet 810 600 3
ASUS Tablet 600
Di tengah maraknya tablet dengan sistem operasi Windows 8, ASUS merancang seri 600 dengan Windows RT. Alasannya cukup sederhana. Windows 8 hanya dapat berjalan pada prosesor-prosesor besutan Intel, seperti Intel Atom ataupun Ivy Bridge. Sedangkan untuk perangkat berbasis chip ARM, seperti ASUS Tablet 600 yang ditenagai prosesor quad-core NVIDIA Tegra 3 ini. Microsoft menyiapkan Windows RT. Walau namanya berbeda, antarmuka dan fitur-fitur Windows RT tetap terlihat sama dengan Windows 8. Namun karena sistem operasi tersebut juga belum final, kami belum bisa memastikannya lebih lanjut.

Tablet 600 memiliki layar 10.1 inci 600 nit dengan resolusi 1366 x 768. Layar tersebut juga dilengkapi teknologi Super IPS+ yang akan meningkatkan kualitas gambar di dalam dan luar ruangan. ASUS menanamkan sebuah GPU dengan 12-core dengan RAM 2GB, serta teknologi ASUS SonicMaster ke tablet ini untuk menyajikan performa multimedia yang hebat. Sedangkan di sektor penyimpanan terdapat eMMC berkapasitas 32GB yang besar.

Sebagai salah satu keluarga Transformer, Tablet 600 ditemani sebuah mobile dock yang lengkap dengan keyboard QWERTY, trackpad, port USB serta baterai tambahan. Sedangkan di sektor kamera, tablet ini dilengkapi kamera belakang 8 megapixel dan kamera depan 2 megapixel. Tablet Windows RT ini juga sudah dilengkapi dengan konektivitas NFC untuk memampukannya berinteraksi dengan perangkat yang juga mendukung koneksi tersebut.

Mengenai ketersediaannny masih belum ada informasi yang jelas dari pihak ASUS Indonesia. Namun, seperti kebanyakan produk baru di Computex 2012, Tablet 600 ini juga menunggu kepastian Microsoft untuk merilis versi Windows terbarunya.

Back to top button