Quantcast
CamcorderFoto & VideoNews

Sony NEX-FS700: Andalkan Fitur Slow Motion dan 4K Video

Para pembuat film nampaknya akan mulai semakin dimanjakan dengan hadirnya beragam perangkat canggih untuk mendukung kegiatan produksi. Seperti misalnya Camcorder terbaru dari Sony berikut, Sony NEX-FS700 yang dihadirkan dengan berbagai fitur dan teknologi terdepan.

Dari segi desain, NEX-FS700 ini dikemas dengan bentuk serupa dengan NEX-FS100 yang telah lebih dahulu dirilis. Sony juga menanamkan layar LCD berukuran 3.5-inci yang sama untuk menampilkan hasil rekaman video. Kamera ini dibekali sensor Super 35mm dengan resolusi 11.6 pixel serta mengusung sistem lensa E-mount sehingga Anda dapat menukar lensanya dengan lensa-lensa NEX-Series lainnya. Sony juga melengkapinya dengan ND Filter terintegrasi yang dapat digunakan untuk membantu Anda mengoptimalkan pengambilan gambar.

Dengan Sony NEX-FS700 perekaman video dapat dilakukan dalam format AVCHD 2.0 dengan beragam pilihan kecepatan 24/25/30/50/60 fps pada resolusi 1080p yang hasilnya dapat disimpan ke kartu memori SD. Anda bisa juga menyalurkannya ke perangkat lain melalui port HDMI dan 3GHD-SDI yang dimilikinya.

Tidak hanya itu saja, bagi Anda yang sering melakukan berbagai pengaturan sebelum mengambil gambar, opsi profile setting dapat dijadikan pilihan tersendiri. Pasalnya, kini pengguna dapat menyimpan pengaturan mereka tersebut ke hampir 99 profil yang berbeda dan dapat disimpan ke dalam kartu memori SD. Jadi, tidak hanya ganti profil saja, pada saat ganti camcorder pun Anda juga masih dapat menikmati profil setting yang telah Anda simpan namun dengan catatan menggunakan kartu memori yang sama.

Sebagai sebuah camcorder profesional, beragam fitur telah disertai Sony pada seri NEX-FS700 yang memang tergolong premium ini. Salah satu keunggulan terbesarnya adalah kemampuan mengambil video super lambat (Slow Motion). Anda dapat mengambil video slow motion dengan kecepatan 120 fps selama 8 detik atau 240 fps selama 16 detik pada resolusi Full HD. Masih kurang lambat? Jangan khawatir, Sony NEX-FS700 juga sanggup merekam video pada kecepatan 960 fps dan 1480 fps namun hasilnya akan kurang maksimal karena hasil video tersebut akan di-interpolasi ke resolusi Full HD 1080p.

Fitur lain yang paling menjanjikan dari Sony NEX-FS700 adalah kemampuannya merekam video pada resolusi 4K yang dapat ditampilkan via koneksi 3GHD-SDI yang diusungnya. Tapi fitur tersebut baru dapat digunakan setelah meng-update firmware terbarunya yang dijanjikan Sony akan tersedia dalam waktu dekat. Hal ini membuat Sony NEX-FS700 nanti hampir setara dan dapat disandingkan dengan camcorder profesional beresolusi tinggi lain seperti RED Cam dan Canon EOS C300 yang sudah beredar di pasaran.

Sony NEX-FS700 ini akan dibanderol dengan harga sekitar US$ 9000 dan akan tersedia pada bulan Juni 2012. Apakah akan hadir di Indonesia? Kita tunggu saja..

Sekilas Spesifikasi Sony NEX-FS700:
Sensor: Super Sensor 35mm 11.6 pixel
Sistem Lensa: E-Mount
Format video: AVCHD 2.0, Switchable 50/60Hz
Frame per second (fps): 24/25/30/50/60 fps pada format full HD 1080p
Slowmotion fps:
– 240fps untuk video Full HD berdurasi 8 detik
– 120fps untuk video Full HD berdurasi 16 detik
– 960fps hinga durasi 19 detik pada resolusi sebenarnya 1920×216 dan diinterpolasi langsung ke resolusi 1920×1080
– 1480fps hingga durasi 9 detik pada resolusi sebenarnya 1920×432 dan diinterpolasi langsung ke resolusi 1920×1080
Konektivitas: HDMI dan 3GHD-SDI
Update Firmware: Kemampuan mererkam video pada resolusi 4K

Satu komentar

  1. Untuk Rental Camera FS700! Visit Fs700 Hire Indonesia

    ato contact 081310257305,02135899255, Atau (021) – 5881801! Sorry Broadcast :)

Back to top button