Quantcast
News

Google Resmikan Kehadirannya di Indonesia

google rudy ramawy1
Rudy Ramawy

Dad, how will people do homework before there was Google?

Begitu pentingnya Google – terutama sebagai sebuah mesin pencari – membuat putri Dubes AS untuk Indonesia Scot Marciel, yang saat itu berusia 15 tahun, mempertanyakan perihal di atas kepada ayahnya ketika ia sedang mengerjakan PR. Dan Jum’at (30/3), akhirnya, Google secara resmi hadir di Tanah Air.

Kehadiran Google secara resmi ini dimaksudkan agar mereka dapat lebih dekat dengan para mitra bisnisnya seperti developer, pengiklan dan operator di Indonesia. Selain itu, menurut Rudy Ramawy sebagai Country Head Google Indonesia, Google ingin semakin menambah pengalaman berinternet pengguna Indonesia.

“Kehadiran kami di Indonesia mempertegas komitmen Google untuk lebih mendekatkan diri kepada para pengguna, mitra kerja, dan para pemangku kepentingan di Indonesia. Sebetulnya Google masuk Indonesia sudah lama sejak diresmikannya Google.co.id. Peresmian tim Google Indonesia merupakan strategi lanjutan dari apa yang sudah dilakukan Google untuk Indonesia, untuk menambah pengalaman berinternet masyarakat di sini.”

Hadir dalam acara yang berlangsung di Gedung Cyber 2 Kuningan tersebut perwakilan dari pengusaha online, operator Bakrie Connectivity (AHA), APTIKOM, Managing Director Google Asia Tenggara Julian Persaud, serta Dubes AS untuk Indonesia yang menceritakan pengalaman nyata dengan anaknya tersebut di atas. Peresmian tersebut pun ditandai dengan prosesi pemotongan nasi tumpeng yang khas Indonesia.

Sambutan, Julian Persaud

Sambutan, Scot Marciel

Sambutan, Rudy Ramawy

Prosesi Potong Tumpeng

Back to top button